eSportTurnamen

Fnatic Melaju ke Final Dota Summit 12 Setelah Mengalahkan Evil Geniuses!

Masih dalam lanjutan Dota Summit 12 yang telah memasuki babak playoffs, Fnatic pun telah memastikan tempat di babak Final setelah mengalahkan Evil Geniuses di Upper Bracket Finals.

Sementara itu, Evil Geniuses harus turun ke Lower Bracket Finals dan bertemu dengan OG Seed yang lebih dulu membungkam Team Liquid. Lantas, bagaimana jalannya pertandingan tersebut?


Fnatic Tampil Memukau Sejak Awal

Masuk di game pertama, Fnatic harus kehilangan kesempatan untuk mengamankan game tersebut dikarenakan Evil Geniuses tampil cukup memukau. Namun, memasuki game kedua, Fnatic mulai melakukan perubahan.

Hasilnya, Jabz dengan hero Lion berhasil meraih MVP dan mencatatkan 18 assists. Sementara itu, 23savage memegang jumlah kill terbanyak, yakni 7 kill dengan 9 assists.

Lanjut di game terakhir, Fnatic kembali menunjukkan dominasinya di mana Moon menjadi MVP dengan catatan 10 kill dan 15 assists. Secara keseluruhan, Fnatic meraih 30 kill di game ini.

Atas hasil ini, Fnatic berhak melaju ke partai Final dan menunggu pemenang antara Evil Geniuses vs OG Seed yang akan digelar 12 jam dari sekarang.


Team Liquid Dikandaskan OG Seed

Menuju Lower Bracket Round 1, Team Liquid bertemu dengan OG Seed yang sebelumnya dikalahkan Fnatic. Pertandingan yang berlangsung beberapa jam lalu ini berhasil dimenangkan oleh OG Seed dengan skor 2-0.

Pemain OG Seed, Chessie menjadi MVP di game pertama dengan 13 kill dan 13 assist. Sementara itu, di game kedua Madara meraih MVP yang mencatatkan 15 kill 6 assist.

Hasil ini juga membawa OG Seed melaju ke Lower Bracket Finals dan bertemu dengan Evil Geniuses yang sudah menunggu. Pertandingan kedua tim ini akan dilangsungkan pada 13 Maret 2020 atau hari ini.


Laga Final dari Dota Summit 12 akan digelar pada 14 Maret 2020. Laga ini berjalan lebih lambat dari sesuai jadwal dikarenakan ESL One Los Angeles 2020 resmi ditunda.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks