Playstation merupakan salah satu konsol yang sangat populer di kalangan gamer dunia. Salah satu konsol yang kalian coba adalah PS4, PS4 rilis pada tahun 2013 lalu dan sangat banyak game yang bisa kamu mainnkan pada konsol ini.
Buat kamu yang belum pernah bermain PS4 dan ingin mencoba memainkannya tapi bingung game apa yang harus kalian mainnkan. Tenang! kalian tidak perlu bingung karena Gamedaim akan memberikan rekomendasi Game Adventure PS4 2021. Rekomendasi ini juga cocok buat kalian yang sudah bermain beberapa game PS4 dan mencari game baru untuk kalian mainkan.
BACA JUGA:
- 10 Rekomendasi Game PC Terbaik 2021
- 10 Rekomendasi Game PS4 Terbaik 2021
- Ubisoft Umumkan Crossover Cerita AC: Valhalla & Odyssey
Contents
Game Adventure PS4 Terbaik 2022
1. God Of War
Game legendaris ini memang mendominasi dalam berbagai genrenya termaksud adventure. God of War tidak hanya menawarkan cerita dan gameplay yang apik tapi juga memiliki grafis yang sangat memukau. Jadi game ini menjadi game yang harus kamu coba dan banyak media yang merekomendasikan game ini.
- Tanggal rilis awal: 20 April 2018
- Seri: God of War
- Pengembang: SIE Santa Monica Studio, Jetpack Interactive
- Penerbit: Sony Interactive Entertainment, Sony Interactive Entertainment Europe, PlayStation PC LLC
- Genre: Action-Adventure, Hack-and-Slash, Fighting, RPG, Adventure.
2. The Last Of Us Remastered
Tidak hanya God of War yang bisa mendominasi lebih dari satu genre, The Last Of Us Remastered juga mendominasi beberapa genre termaksud adventure. Game ini menceritakan manusia yang agresif setelah terinfeksi virus, kamu harus bertahan dari berbagai serangan. Game ini menawarkan tantangan yang cukup seru dan pastinya grafis yang bagus.
- Tanggal rilis awal: 29 Juli 2014
- Pengembang: Naughty Dog
- Seri: Sony The Last of Us Series
- Penerbit: Sony Interactive Entertainment Europe, Sony Interactive Entertainment, SIE Worldwide Studios
- Platform: PlayStation 4
3. Uncharted 4: A Thief’s End
Game adventure selanjutanya ada Uncharted 4: A Thief’s End, game ini menceritakan perjalanan Nathan Drake untuk mengejar konspirasi sejarah di balik harta karun bajak laut yang terkena. Perjalan tersebut dipenuhi berbagai tantangan yang membuat gameplaynya cukup seru untuk kamu mainnkan.
- Tanggal rilis awal: 10 Mei 2016
- Pengembang: Naughty Dog
- Seri: Uncharted, Action, Adventure, Coop, Multiplayer, Online Co-op, Single-player, Third-Person Shooter
- Platform: PlayStation 4, PlayStation 5, Microsoft Windows
4. GTA 5
Sama seperti God of War, game franchise yang satu ini memang sudah populer dan mendominasi berbagai genre dari dulu. Wajar saja sih, gameplay game ini memang sudah familiar dengan gamer dan memberikan kepuasan untuk pemainnya. Selain itu pada versi GTA V, game ini mendapatkan peningkatan grafis yang cukup memukau.
- Tanggal rilis awal: 17 September 2013
- Pengembang: Rockstar Games, Rockstar North
- Genre: Action, Adventure, Open World
5. Resident Evil
Franchise ini memang sudah mendominasi dunia game sejak perilisannya pada PS2. Makin lama, popularitas Resident Evil terus melejit. Sampai saat ini ada beberapa versi Resident Evil yang bisa kamu mainkan pada PS4. Kamu harus mainkan semua versinya, khususnya untuk versi remake.
- Tanggal rilis awal: 10 April 2020
- Pengembang: Square Enix, SQUARE ENIX CO., LTD., Square Enix First Development Division
- Seri: Final Fantasy
- Genre: Action, RPG, JRPG, Single-player, advanture
6. Metal Gear Solid V: The Phantom Pain
Game ini menceritakan Invasi Soviet ke Afghanistan, mantan mitra Snake Kazuhira Miller ditahan oleh pasukan Soviet di Afghanistan. Snake harus melakukan misi solo untuk menyelamatkan Miller dan membuktikan kepada dunia bahwa tentara bayaran legendaris tidak mati dan pergi.
- Tanggal rilis awal: 1 September 2015
- Seri: Metal Gear
- Platform: PlayStation 4, Xbox One, PlayStation 3, Xbox 360, Microsoft Windows
- Genre: Action, Adventure, Open World, Stealth, Multiplayer, Single-player, Third-Person, Shooter.
7. Horizon Zero Dawn
Jika kalian suka dengan game yang ada unsur-unsur robot, maka Horizon Zero Dawn jawabannya. Pada game ini kalian akan menghadapi berbagai robot dengan tingkat kesulitan yang berbeda. Selain itu, grafis yang ditawarkan sangat bagus dan akan membuat kamu betah main game ini.
- Tanggal rilis awal: 28 Februari 2017
- Pengembang: Guerrilla Games
- Genre: Role-action, Shooting, Action-adventure, Nonlinear gameplay
8. Ghost of Tsushima
Game ini mengambil setting cerita pada tahun 1274, dimana bangsa para Samurai harus menghadapi invasi bangsa Mongol. Kalian akan berperan sebagai seorang Samurai bernama Jin Sakai. Akan ada 3 unsur dalam cerita yang dihadirkan dalam Ghost of Tsushima, balas dendam, kekuasaan, & harapan.
- Tanggal rilis awal: 17 Juli 2020
- Pengembang: Sucker Punch Productions
- Penerbit: Sony Interactive Entertainment
- Genre: Action, Adventure, Open World, Stealth, Coop Online Co-op, Single-player
9. Marvel’s Spider-Man: Miles Morales
Kalian pasti tau Spiderman, Hero yang sudah menemani masa kecil kalian sampai saat ini. Game spiderman cukup banyak dan versi Mile Morales ini sangat rekom untuk kamu mainnkan. Pada versi ini menceritakan Kota tengah dilanda peperangan antara dua kubu, yakni antara Roxxon Energy Corporation dan kelompok kriminal berteknologi canggih bernama Underground yang dipimpin oleh Tinkerer.
- Tanggal rilis awal: 12 November 2020
- Pengembang: Insomniac Games
- Penerbit: Sony Interactive Entertainment
- Platform: PlayStation 4, PlayStation 5
- Genre: Action, Adventure, Open World, Single-player
10. Devil May Cry 5
Pada seri ini, Dante menyelesaikan tugas dari V yaitu menghancurkan sosok iblis super kuat yang mengancam. Pastinya untuk menghadapi iblis yang kuat membuat tantangan yang kamu hadapi jadi lebih sulit dan pastinya membuat kamu betah bermain game ini.
- Tanggal rilis awal: 8 Maret 2019
- Pengembang: CapcomMesin: RE Engine
- Platform: PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Seri X dan Seri S, Microsoft Windows
- Genre: Action-adventure, hack and slash
Jadi, itulah 10 rekomendasi game Adventure PS4 terbaik 2021 ini. Jika kamu tertarik dengan rekomendasi atau berita game lainnya, kami bisa kembali lagi di Gamedaim.