Ketika kalian bermain game, maka pastinya terdapat kesalahan yang mungkin telah kalian lakukan. Salah satunya ketika kita memainkan game PUBG Mobile. Kesalahan yang kalian buat pun bisa dibilang cukup fatal dan bisa mengakibatkan kalian kalah di dalam permainan.
Lantas, apa saja kesalahan para pemain PUBG Mobile yang sering mereka lakukan? Dan bagaimana cara mengatasinya? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
Contents
5 Kesalahan yang Sering di Lakukan Pemain PUBG Mobile
1. Terlalu Cepat Menghampiri Air Drop
Air Drop merupakan sebuah hadiah yang dijatuhkan oleh pesawat ketika permainan sedang berlangsung. Karena hadiah yang ditawarkan oleh air drop begitu menggiurkan, tidak jarang para pemain langsung menghampiri kotak tersebut.
Akan tetapi, perlu kalian ketahui bahwa apa yang kita lakukan tersebut sebenarnya salah. Sebab, bisa saja pemain lainnya telah membidik air drop tersebut dan menunggu pemain lain untuk menghampirinya.
Saran saya, kalian lebih baik menunggu beberapa saat ketika air drop tersebut sudah mencapai tanah. Kalian juga bisa mendapatkan keuntungan yang berlipat dengan membunuh pemain lainnya ketika mendekati air drop tersebut.
2. Terlalu Sering Mengabaikan Zona Merah
Zona Merah merupakan sebuah tempat di mana terjadi serangan udara yang biasanya diabaikan oleh para pemain. Padahal, zona ini menjadi salah satu pembunuh di game PUBG Mobile.
Sebaiknya, zona merah harus kalian hindari sebisa mungkin. Jika tidak memungkinkan, kalian harus mencari perlindungan di bangunan terdekat agar tidak mati.
3. Membuang Peluru Secara Percuma
Seperti biasanya, para pemain yang baru memainkan game PUBG Mobile terkesan ingin mendapatkan kill sebanyak-banyaknya. Alhasil, ketika mereka melihat musuh walaupun jaraknya jauh, mereka tetap menembak musuh tersebut.
Padahal, itu merupakan kesalahan yang fatal karena hanya membuang peluru secara percuma. Saran saya, kalian haruslah menprediksi apakah kalian mampu membunuh musuh tersebut atau tidak dari jarak jauh.
4. Lambat Masuk ke Safe Zone
Kesalahan yang sering dilakukan oleh para pemain adalah terlambat masuk ke Safe Zone. Padahal, zona tersebut menjadi salah satu tempat yang paling aman ketika Blue Zone telah jalan.
Untuk meminimalisir kesalahan tersebut, kalian haruslah lebih cepat masuk ke Safe Zone tapi jangan terlalu cepat juga. Usahakan timingnya pas menurut kalian yah.
5. Terlalu Cepat Me-Loot Kotak Musuh
Memang sih kotak loot musuh itu isinya menggiurkan, akan tetapi jangan terlalu cepat untuk menghampirinya. Sebab, bisa saja ada musuh yang telah mematai-matai kalian loh.
Kebayangkan bagaimana situasinya ketika kita asik-asik lagi nge-loot, tapi tiba-tba langsung ditembaki oleh musuh. Saran saya, cobalah untuk memastikan bahwa keadaan sekitar aman sebelum mengambil kotak loot musuh.
Nah itulah beberapa kesalahan yang sering dilakukan oleh para pemain PUBG Mobile. Yuk baca tips dan tutorial kami hanya di Gamedaim yah.