G List

10 Rekomendasi Game PC Horror Ringan dan Menegangkan

Berikut Gamedaim rekomendasikan 10 game PC Horror ringan yang bisa kamu mainkan. Sebelum itu, siapkan mental terlebih dahulu ya.

Saat ini, industri game PC selalu berlomba-lomba menghadirkan game-game yang disukai oleh publik. Salah satu genre game yang memiliki banyak peminat adalah game bergenre horror. Meski menegangkan, bermain game horror memiliki sensasi yang berbeda dibandingkan memainkan game dengan genre yang lain. Dan biasanya game horror baru mengharuskan kamu memiliki PC atau laptop dengan spesifikasi tinggi.

Namun, kamu tidak usah khawatir. Karena pada kesempatan kali ini, Gamedaim List akan merekomendasikan 10 game PC horror ringan yang harus kamu mainkan. Daftar game di bawah ini tentunya tidak kalah serunya dengan game-game berat PC lainnya. Lantas, apa saja list gamenya? Simak informasinya di bawah ini.

Berikut 10 Rekomendasi Game PC Horror Ringan Terbaik

Tapi, sebelum kamu mendownload dan memainkan game-nya, pastikan baik-baik kamu melihat informasi spesifikasi minimalnya yah.

1. Pamali (2018)

Game Pc Horror Ringan Pamali
Pamali | Istimewa

Rekomendasi game PC horror ringan pertama adalah Pamali. Kata Pamali sendiri diartikan sebagai perintah yang tidak boleh dilanggar dalam adat Kalimantan dan Jawa. Sementara itu dalam bahasa Sunda berarti tabu.

Game ini bercerita tentang seorang pria bernama Jaka yang sedang membutuhkan uang, sehingga mau tak mau ia menjual rumah keluarganya. Akan tetapi, di saat dia mempersiapkan segala sesuatunya, dia bertemu dengan kakaknya yang telah meninggal dan menjadi hantu berambut panjang. Selain itu, juga terdapat hantu tuyul, pocong, dan leak yang menawarkan suasana menegangkan dan menyeramkan pada game Pamali ini.

Pamali mempunyai ending yang berbeda-beda, dan ending tersebut tergantung jalan cerita yang kamu pilih. Jadi, siap-siap saja kamu akan dikejutkan dengan beragam jumpscare-jumpscare yang menakutkan.

Spesifikasi Minimum Pamali

OSWindows 7-64 bit
ProcessorIntel(R) Core(TM) i5-7200U CPU @ 2.50Ghz
Memory4 GB RAM
GraphicsNVIDIA GeForce 940MX
DirectXVersion 11
Storage2 GB available space

2. Devotion (2019)

Game Horror Devotion
Devotion | Istimewa

Game PC horror selanjutnya adalah Devotion. Game yang dikembangkan oleh Red Candle Games ini adalah game horror psikologis sudut pandang orang pertama. Game yang berlatar belakang di Taiwan tahun 1980-an ini sempat menjadi topik pembicaraan bagi kalangan gamer.

Hal itu karena Devotion diduga telah melakukan penghinaan terhadap presiden lewat sebuah meme Xi Jinping. Sebagian besar permainan akan terjadi di sebuah kompleks apartemen di Taipei. Kamu akan memainkan karakter Du Feng Yu, seorang penulis skenario.

Kamu akan menelusuri kompleks apartemen Taipei. Di mana setiap kamar mewakili berbagai tahun dalam kehidupan keluarga Du selama tahun 1980-an.

Spesifikasi Minimum Devotion

OSWindows 8/10 64-bit
ProcessorIntel Core i3 (3.4 GHz) / AMD A8-7600 (3.1 GHz)
Memory4 GB
GraphicsNVIDIA GeForce 660 / AMD R9 270
DirectXDirectX 11
Storage8 GB

3. Blair Witch (2019)

Blair Witch
Blair Witch | Istimewa

Permainan video Blair Witch adalah game survival yang dimainkan dalam sudut pandang orang pertama. Selama permainan, kamu harus memanfaatkan berbagai item, seperti kamera, senter, ponsel, dan anjing pendamping untuk menemukan orang yang telah menghilang selama 9 tahun.

Selain itu, kamu juga akan menemukan foto yang aneh, boneka kayu, dan kaset yang digunakan untuk barang bukti misterius. Untuk bisa meneruskan permainan, kamu harus memecahkan teka-teki dan misteri yang mengerikan. Beberapa elemen di atas menjadikan Blair Witch terpilih sebagai salah satu game horror PC terbaik.

Spesifikasi Minimum Blair Witch

OSWindows 7
ProcessorIntel Core i3-3220 (3.30 GHz) / AMD A8-7600 (3.1 GHz)
Memory4 GB RAM
GraphicsGeForce GTX 750 Ti / AMD Radeon R7 265
DirectXVersion 11
Storage16 GB

4. Game PC Horror Daymare: 1998 (2019)

Game Horor Pc Daymare 1998
Daymare: 1998 | Istimewa

Game PC horror Daymare: 1998 adalah game bertahan hidup orang ketiga yang dikembangkan oleh Slipgate Ironworkds dan Invader Studios. Selama permainan, kamu akan berperan sebagai Agen Live yang berada di sebuah kota yang menyeramkan dan kamu harus memecahkan sebuah insiden.

Pada saat itu, sebuah perusahaan besar akan meluncurkan senjata kimia yang sangat berbahaya. Dan tugas kamu adalah menyelidiki insiden dan peluncuran senjata kimia tersebut. Untuk menyelesaikan misi tersebut tentunya tidak mudah, karena akan terdapat berbagai tantangan dan rintangan yang bisa kapan saja datang.

Spesifikasi Minimum Daymare: 1998

OSWINDOWS 7, 8, 8.1, 10 (64-BIT Required)
ProcessorIntel®Core i5-4460, 2.70GHz or AMD FX-6300 or better
Memory8 GB RAM
GraphicsNVIDIA GeForce GTX 760 or AMD Radeon R7 260x with 2 GB Video RAM
DirectXVersion 11
Storage23 GB

5. Alien: Isolation (2014)

Alien Isolation
Alien: Isolation | Istimewa

Jalan cerita Alien: Isolation diadaptasi dari film Alien yang dirilis tahun 1979 silam. Selama permainan, kamu harus menghindari apapun dan siapapun yang kamu lihat. Mulai dari robot hingga alien.

Pada game besutan Creative Assembly ini, kamu akan memainkan tokoh utama bernama Amanda Ripley, seorang insinyur muda yang memiliki tujuan untuk menemukan ibunya yang telah menghilang selama 15 tahun di pesawat luar angkasa.

Kamu akan pergi ke tempat tersebut dan harus menghadapi para alien yang menggunakan senjata penyembur api dan pelacak gerak. Untuk menyelesaikan misinya, kamu harus mengumpulkan item-item dan mengaktifkan sejumlah sistem komputer.

Spesifikasi Minimum Alien: Isolation

OSWindows 7 (32bit)
Processor3.16Ghz Intel Core 2 Duo E8500
Memory4 GB RAM
Graphics1GB (AMD Radeon HD 5550 or Nvidia
DirectXVersion 11
Storage35 GB

6. Game PC Horror Alan Wake (2010)

Alan Wake
Alan Wake | Istimewa

Rekomendasi game PC horror ringan selanjutnya adalah Alan Wake. Game yang dirilis tahun 2012 ini dikembangkan oleh Remedy Entertainment. Nantinya kamu akan memerankan seorang penulis bernama Alan Wake.

Berama dengan istri, kamu melakukan perjalanan ke sebuah kota kecil bernama Bright Falls untuk liburan. Akan tetapi, liburan yang diharapkan membawa kebahagiaan malah tidak terjadi. Tanpa disadari, kamu akan memasuki dunia yang aneh. Kamu juga tidak bisa bertemu dengan sang istri, karena dirinya menghilang.

Kamu harus bisa bertahan hidup di dunia yang sama sekali tidak dikenali tersebut. Dan selama itu, kamu akan dihadapkan dengan sosok dan kejadian yang misterius.

Spesifikasi Minimum Alan Wake

OSWindows XP SP2
ProcessorDual Core 2GHz Intel or 2.8GHz AMD
Memory2 GB RAM
GraphicsDirectX 10 compatible with 512MB RAM
DirectX9.0c
Storage8 GB

7. Dead Space (2008)

Game Pc Horror Ringan Dead Space
Dead Space | Steam

Saat awal perilisannya, Dead Space dianggap sebagai game horror PC terbaik pada saat itu. Alasannya karena gameplay yang menyeramkan dan banyak gamer yang menyukai alur permainan dari Dead Space. Karena kesuksesannya tersebut, Dead Space sudah memiliki seri ketiganya.

Menawarkan game bertahan hidup yang bikin jantung berdetak kencang, kamu akan dihadapkan dengan teror-teror alien yang mengerikan. Kamu bisa memakai berbagai senjata untuk mengalahkan para alien selama operasi pertambangan di planet Aegis VII.

Spesifikasi Minimum Dead Space

OSWindows XP, Windows Vista
Processor2.8 GHz or faster
Memory1 GB RAM or more for Windows XP (2 GB for Vista)
GraphicsDirectX® 9.0c compatible video card, Shader Model 3.0 required, 256 MB or better, NVIDIA GeForce 6800 or better (7300, 7600 GS, and 8500 are below minimum system requirements), ATI X1600 Pro or better (X1300, X1300 Pro and HD2400 are below minimum system requirements)
DirectX
Storage7,5 GB

8. Game PC Horror Jadul Limbo (2010)

Limbo
Limbo | Istimewa

Permainan video Limbo adalah game bergenre teka-teki horror yang sudah terkenal sejak awal perilisannya. Selama permainan, kamu akan memainkan seorang laki-laki yang tidak sengaja terdampar di sebuah hutan misterius dengan latar warna hitam-putih.

Kamu harus menemukan saudara perempuanmu yang berada di hutan misterius tersebut. Meski tujuannya sederhana, namun untuk merealisasikannya tentu tidak mudah. Akan banyak rintangan yang harus dihadapi, bisa berupa teka-teki, jebakan, hingga manusia lainnya.

Spesifikasi Minimum Limbo

OSWindows XP, Vista, 7
Processor2 Ghz
Memory512 MB
Graphics5 years or younger. Integrated graphics and very low budget cards may not work. Shader Model 3.0 required
DirectX9.0c
Storage150 MB

9. Outlast 2 (2017)

Outlast 2
Outlast 2 | Steam

Merupakan sekuel lanjutan dari game Outlast tahun 2013, Outlast 2 merupakan game suvival horror yang menawarkan gameplay yang sederhana. Game Outlast 2 bercerita tentang Blake Langermann, seorang jurnalis yang melakukan perjalanan menuju gurun Arizona bersama dengan istrinya, bernama Lynn.

Tujuan meereka berdua adalah untuk mencari tahu mengenai kasus pembunuhan yang dialami oleh seorang wanita hamil bernama Jane Doe. Namun sayangnya, di tengah perjalanan helikopter yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan.

Karena hal itu, mereka berdua harus terpaksa terpisah. Dan tujuan dari Blake yang awalnya menginvestigasi kasus pembunuhan berubah menjadi misi pencarian istrinya. Sampai akhirnya dia menelusuri sebuah desa yang mana para penghuninya mempercayai jika kiamat akan segera menghampiri.

Spesifikasi Minimum Outlast 2

OSWindows Vista / 7 / 8 / 10, 64-bits
ProcessorIntel Core i3-530
Memory4 GB RAM
Graphics1GB VRAM, NVIDIA Geforce GTX 260 / ATI Radeon HD 4870
DirectXVersion 10
Storage30 GB

10. The Evil Within (2014)

Game Pc Horror Ringan The Evil Within
The Evil Within | Steam

Rekomendasi game PC horror ringan yang terakhir adalah The Evil Within. Game besutan Tango Gameworks adalah game survival horror yang dipastikan akan membuat jantung para pemainnya berdeguk kencang. Dengan konsep survival yang menyeramkan, sudah jelas kamu akan dibekali dengan berbagai senjata canggih.

Kamu akan memerankan tokoh bernama Sebastian Castellanos. Di mana kamu tak sengaja tertarik melalui dunia terdistorsi yang penuh dengan mimpi buruk dan makhluk mengerikan. Dimainkan dalam sudut pandang orang ketiga, kamu akan bertempur melawan musuh mulai dari mimpi buruk, termasuk bos menggunakan senjata yang telah dipersiapkan.

Spesifikasi Minimum The Evil Within

OS64-bit Windows 7 SP1/Windows 8.1
Processori7 or an equivalent with four plus core processor
Memory4 GB RAM
GraphicsGTX 460 or equivalent 1 GB VRAM card
DirectXVersion 11
Storage50 GB

Bagaimana Pendapatmu Tentang Artikel Game PC Horor Ringan Ini?

Game Pc Horror Ringan
Photo by Steam

Nah, itulah informasi mengenai 10 rekomendasi game PC Horror yang bisa kamu mainkan meski kamu memiliki perangkat yang alakadarnya. Jadi, apakah kamu sudah menyiapkan mental sebelum memainkannya?

Baca Juga: 15 Rekomendasi Game Horror Android Terbaik dan Menyeramkan

Rasa sayang akan mengalahkan rasa cinta yang ingin memiliki. Jadi, aku ingin kamu selalu bahagia.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks