BeritaPCPlaystationPS4

NieR Replicant Remastered Dapatkan Tanggal Rilis Pasti!

Kesuksesan yang Square Enix, Platinum Games dan Yoko Taro raih lewat NieR: Automata memang sangat fantastis. Tak hanya dari segi penjualannya saja, namun juga dari game tersebut secara keseluruhan seperti gameplay, alur cerita yang juga memang dapatkan respon positif dari para fans.

Bukti kesuksesan dari NieR: Automata juga bisa kita lihat dari banyaknya fans yang tidak sabar untuk memainkan seri-seri NieR di masa depan. Seri teranyar ini lahir dari sebuah game mobile bernama NieR Reincarnation yang sejauh ini memang masih sangat misterius.

Square Enix umumkan tanggal rilis dari NieR Replicant!

Dilain sisi, gamer PC dan konsol juga nampaknya harus puas dengan hadirnya NieR Replicant yang Platinum Games rilis dengan versi remastered. Tak dapat kita pungkiri, bahwa NieR Replicant remaster ini memang begitu sangat menggoda. Lewat ajang Tokyo Game Show 2020 baru-baru ini, NieR Replicant pun dapatkan tanggal rilis pasti.

Ya, baru-baru ini, Square Enix telah resmi mengumumkan tanggal rilis pasti dari NieR Replicant lewat ajang Tokyo Game Show. Selain itu, mereka juga memberikan berbagai detail lebih lanjut dari game yang mengusung nama “NieR Replicant ver.1.22474487139…”.

Siap rilis tahun 2021 mendatang!

Nier Replicant Remastered Dapatkan Tanggal Rilis Pasti
Nier Replicant Remastered | Jagat play

Selain itu, mereka juga merilis sebuah trailer terbaru bersamaan dengan berbagai screenshot yang memperlihatkan NieR Replicant. Square Enix juga mengumumkan edisi spesial “White Snow Edition” yang juga akan berisikan Special OST, script, hingga case steelbook. Versi remastered ini terlihat tidak begitu mengecewakan.

Ada banyak sekali gamer yang mengaku sudah tidak sabar untuk memainkan game ini saat perilisannya nanti. NieR Replicant Remaster sendiri rencananya akan siap rilis pada tanggal 22 April 2021 mendatang untuk Playstation 4 dan Xbox One dan PC melalui Steam.

Terlepas dari itu semua, Square Enix juga saat ini tengah mempersiapkan Final Fantasy XVI yang juga siap mereka rilis dalam masa mendatang. Mereka juga saat ini juga tengah mengembangkan Final Fantasy VII Remake part 2. Bagaimana tanggapan mu mengenai hal ini? Berikan tanggapan mu ya.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks