Cara Mudah Menjinakkan Serigala Pada Game Valheim

Cara Mudah Menjinakan Serigala Pada Game Valheim | Iron Gate AB

Cara Mudah Menjinakan Serigala Pada Game Valheim | Iron Gate AB

Eksplorasi tanpa batas dengan teman memang bukan sebuah tandingan lagi. Namun bagaimanakah dengan kalian yang mungkin sedang ingin bermain sendiri. Yap, pada game Valheim kita dapat membuat peliharaan sendiri. Peliharaan ini bukanlah hewan ternak semata, namun kita juga dapat menggunakannya sebagai teman bahkan perlindungan. Seperti game Minecraft yang sudah kita kenal, Valheim juga memiliki Elemen Tame. Berikut adalah cara mudah menjinakkan Serigala pada game Valheim.

Untuk menjinakan Serigala pada game Valheim faktanya memang memerlukan kesabaran. Hal ini tentu dikarenakan Serigala adalah hewan buas yang sebenarnya tidaklah jinak. Namun ada beberapa teknik khusus agar kita dapat menjinakan (tame) serigala pada game ini. Tetapi, kalian harus mengetahui dahulu dimanakah lokasi sang Hewan buas ini. Serigala (Wolf) sebenarnya cukup mudah kalian temukan, biasanya kita dapat menemukannya pada wilayah bersalju area pegunungan.

Membuat Jebakan Untuk Serigala

Menjinakan serigala valheim | xbox & playgame

Serigala biasanya hidup berkelompok. Hal ini juga dapat membuat ancaman yang lebih serius lagi bagi Player. Jika kalian melihat sekelompok serigala, kalian jangan terlalu dekat dengan kelompok tersebut. Hal pertama yang perlu kalian lakukan adalah membuat pagar dekat area tersebut dan membuat lubang menggunakan Cangkul. Selanjutnya kalian dapat membuat pondasi Lantai kayu. Agar serigala bisa terjebak dalam pagar tersebut, kalian harus memancingnya masuk ke dalam.

Siapkan Armor yang dapat menangkal serangan Serigala dan mulai mendekatlah. Nantinya kalian akan dikejar Serigala tersebut dan berlarilah masuk ke dalam pagar yang telah kalian buat. Secepat mungkin naiklah ke pondasi yang sempat kalian buat dengan lantai kayu dan pada akhirnya sang Serigala akan terpeleset masuk. Jika tidak berhasil, kalian dapat mengulangi hal ini sampai si Serigala akhirnya masuk ke dalam jebakan tersebut. Saat berada di atas pondasi, pasang pagar penutup jebakan.

Menjinakan Serigala Valheim

Seperti yang telah kami katakan sebelumnya, Menjinakan Serigala pada game Valehim perlu kesabaran. Jika jebakan yang telah kalian buat sudah berhasil, yang perlu kalian lakukan adalah mencari makanan untuk sang Serigala. Kalian harus memberinya makan berupa daging. Kalian tidak perlu memasak daging tersebut, karena si Serigala juga menyukai Daging mentah yang kalian berikan. Berikan makanan daging ini kurang lebih 2-3 hari sampai si Serigala menunjukan Ikon Hati berwarna kuning.

Saat Ikon hati sang Serigala mencapai warna Pink, kini kalian sudah tidak perlu khawatir soal mendekatinya. Kini sang Serigala sudah jinak dan dapat kalian ajak untuk berburu dan melakukan Eksplorasi. Kalian juga dapat melakukan hal ini pada Babi hutan (Boar) pada game Valheim. Semakin banyak peliharaan yang kalian punya, maka Base kalian akan aman dari serangan musuh-musuh di area sekitar.

Bagaimanakah menurut kalian, apakah kalian tertarik mencoba trik ini? Itu saja tips dari kita soal cara menjinakkan Serigala pada game Valheim. Semoga tips ini bermanfaat bagi kalian yang baru pertama kalinya memainkan game ini. Jika kalian tertarik, Valheim dapat kalian mainkan pada platform Windows, Mac, dan Linux. Game ini dapat kalian nikmati langsung pada platform Digital Steam. Jangan lupa juga kunjungi Review kita tentang game Valheim.

Exit mobile version