AndroidiOSMobileMobile Legends

Build Novaria Mobile Legends (ML) 2023, One Hit Lawan Auto Sekarat

Rekomendasi build novaria tersakit 2023 beserta settingan emblem dan spellnya. Di jamin one hit lawan auto sekarat

Build Novaria Tersakit di Tahun 2023. Novaria merupakan salah satu mage unggulan dalam Mobile Legends dan menarik perhatian banyak pemain berkat kemampuannya dalam memberikan damage area yang mematikan. Dengan build Novaria tersakit ini, kalian dapat meningkatkan kekuatannya agar lebih efektif menghabisi musuh dengan skill mematikannya.

Build yang tepat juga akan memaksimalkan potensi Novaria dan akan membuat lawan tambah ketar-ketir. Namun jika kalian masih ada yang bingung mengenai Build Novaria, kalian tidak perlu khawatir karena Gamedaim akan memberikan rekomedasi build Novaria tesakit tahun ini

BACA JUGA:

Build Novaria ML

Rekomendasi Build Novaria ML
Penjela An Skill Novaria

Untuk pemilihan build novaria sendiri, tergantung situasi dan kondisi dalam pertempuran. Jadi, rekomendasi yang kami berikan ini tidak selalu efektif dijadikan sebagai patokan. Namun, jika memang dirasa memungkinkan, kalian bisa mengikuti build di bawah ini.

1. Arcane Boots atau magic shoes

Ada 2 pilihan boots yang bisa kalian gunakan, Arcane boots akan berfokus pada peningkatan damage. Sedangkan magic shoes akan mengurangi CD skill dan membuat kalian bisalebih cepat menggunakan skill. Kalian hanya perlu memilih yang sesuai gaya permainan kalian.

2. Clock Of Destiny

Item yang satu ini menjadi favorit hero mage yang memiliki burst damage. Clock of Destiny akan meningkatkan + 60 magic power, + 615 HP dan + 600 mana. Tidak hanya itu saja, pasif dari Clock of Destiny yang bernama Time akan menambah 25 HP dan 4 Magic setiap 20 detik dengan stack maksimal 12. Jika stacknya sudah mencapai maksimal maka kalian akan mendapatkan tambahan 5% magic attack dan 300 mana. Jadi item ini tidak hanya membuat hero kalian menjadi tambah sakit melainkan juga jadi tebal.

3. Lightning Truncheon

Lightning Truncheon juga menjadi item favorit hero mage naik yang bust damage atau tidak. Hal itu karena item ini memiliki pasif yang bernama  Resonate, pasif ini akan memberikan bonus damage setiap 6 detik sebesar 10-1000 magic damage (berskala dengan mana max hero). Selain itu, bonus damage tersebut juga bisa memantul ke 3 lawan.

Tidak sampai disitu saja, lightning truncheon juga memberikan beberapa peningkatan lainnya yaitu +75 magic power, +300 mana dan +10% cooldown reduction.

4. Holy Crystal

Item ini berfokus pada peningkatan damage, dimana Holy crystal akan memberikan damage tambahan sebesar +100 Magic Power. Pasifnya juga berfokus pada peningkatan damage, kalian akan mendapatkan tambahan magic attack sebesar 21 – 35% (meningkat dengan level). Jadi semakin cepat kamu naik level maka semakin cepat kamu mendapatkan peningkatan damage maksimal dari Holy Crystal.

5. Divine Glaive

Devine Glaive juga menjadi salah satu item favorit mage karena memberikan penambahan magic penetrasi yang besar yaitu +35% magical pen dan juga mendapatkan +65 magic power. Yang membuat item ini op adalah pasifnya karena setiap magic defense lawan akan meningkatkan magic penetration sebesar 0,1% dengan maks 20%.

6. Genius Wand

Genius Wand juga menjadi item favorit mage karena pasifnya akan mengurangi magic defense lawan saat terkena damage. Pengurangannya sebesar 2-9 magic defense (berskala dengan level) dengan durasi 2 detik dan dapat kamu stack sebanyak 3 kali. Selain itu, Genius wand juga meningkatkan +75 magic power, +5% move speed dan +10 magical pen.

Spell novaria

Untuk pilihan spell ada 2 pilihan yang efektif untk novaria yaitu flameshot atau flicker. Flameshot sangat cocok kalian combo dengan skill-skill novaria. Meskipun novaria ada escape skill tapi flicker juga sangat berguna, mengingat skill 2 novaria juga digunakan untuk menghasilkan damage tinggi dan pasti akan sering digunakan. Jadi saat skillnya CD, kalian bisa menggunakan flicker untuk menyelamatkan diri.

Rekomendasi Emblem Novaria ML

Emblem Novaria 2
Emblem Novaria

Menggunakan Emblem mage dengan peningkatan :

  • Rupture : adaptive penetration
  • Wildeness Blessing :Meningkantkan 10% movespeed di area jungler dan akan berkurang setengah saat bertarung dengan lawan, lord atau turtle.
  • Impure Rage : Memberikan bonus damage dan memulihkan mana saat memberikan damage ke lawan

Settingan emblem ini tidak mutlak karena kalian bisa juga menggunakan emblem assassin atau mengganti peningkatan lainnya.

Nah itulah rekomendasi build Novaria ML tersakit dan menyebalkan, apa ada build lain yang lebih bagus? jika ada jangan lupa tulis dikolom komentar ya! dan Jangan lupa terus kunjungi Gamedaim agar mendapat info dunia game terudate.

Saya adalah seorang penulis artikel game berpengalaman dengan dedikasi yang tinggi untuk memberikan informasi baru dan terpercaya kepada pembaca saya. Dengan latar belakang yang kuat dalam penelitian dan penulisan, saya memiliki kemampuan untuk merangkai…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks