Game horor menggabungkan ketegangan dan rasa takut, memberikan pengalaman seru bagi pemain. Steam punya banyak rekomendasi game horor yang bikin adrenalin meningkat. Dengan suasana gelap dan cerita menakutkan, inilah game horor terbaik Steam yang wajib kamu coba jika penggemar genre horor.
Para gamers yang tidak suka horor biasanya menghindari elemen seram seperti hantu dan suara mengejutkan. Karena itu, pengembang bikin variasi dalam game horor, termasuk opsi main bareng teman agar yang penakut tetap bisa main.
Contents
Daftar Game Horor Terbaik Steam
1. The Mortuary Assistant

Game horor terbaik Steam yang pertama ada The Mortuary Assistant, game horor indie yang menawarkan atmosfer gelap dan gameplay menegangkan dengan fokus pada eksplorasi dan cerita menarik.
Kamu akan bermain sebagai asisten rumah duka yang harus menghadapi tugas yang menyeramkan dan berbagai peristiwa supernatural yang menakutkan di mortuary yang angker, sambil berjuang untuk tetap hidup.
2. Phasmophobia

Game horor terbaik selanjutnya ada Phasmophobia. Jika kamu yakin sebagai pemburu hantu paling handal dalam sebuah game, cobalah game tersebut. Game yang dikembangkan oleh Kinetic Games ini menguji kemampuan gamer bersama teman-teman.
Banyak tempat di sini yang bisa kamu gunakan untuk bersembunyi. Tapi, ingat! Ini masih awal akses dan baru saja diperbarui, jadi hantu sekarang lebih pintar.
3. Paranoia Place

Paranoia Place adalah rekomendasi game horor terbaik Steam yang menegangkan untuk dua pemain yang dikembangkan oleh Bloody Pixel, yang berhasil menyampaikan esensi mendebarkan dalam permainan.
Para pemain berusaha mengatasi ketakutan akibat serangan dari pembunuh sambil menyelesaikan teka-teki demi keselamatan. Meskipun ada banyak tempat untuk bersembunyi, suasana horor tetap terasa kental.
4. Remnant Records

Salah satu game horor terbaik Steam yang menarik dari Nocthiluca Studio adalah Remnant: Records, yang mengajak pemain dan tiga teman untuk menjelajahi dan membersihkan sebuah rumah berhantu.
Tapi, itu ternyata nggak semudah yang kallian pikirkan. Para pemain harus menemukan petunjuk dan benda-benda di sekitar rumah supaya bisa memanggil roh dan menangkapnya.
5. Demonologist

Demonologist punya cara yang khas buat bikin pemainnya merasa takut. Tapi, tujuan utama dari game ini tetap tentang berburu hantu.
Di dalam game ini, pemain mendapatkan berbagai alat untuk membantu mereka mengalahkan hantu. Game ini banget cocok buat kalian yang pengen main bareng teman-teman.
6. Forsake: Urban Horor

Sebetulnya, Forsake: Urban Horror mulai dengan impresif, tapi game ini punya banyak potensi yang menarik. Ada banyak tantangan yang dihadirkan dengan baik sejak awal kehadirannya di dunia gamer.
Game horor ini memiliki kesamaan dengan Phasmophobia dan Demonologist, di mana para pemain berkumpul dalam sebuah tim penjelajah untuk mengeksplorasi enam tempat yang terbengkalai dan dianggap angker.
7. Amnesia: The Dark Descent

Selanjutnya, Amnesia: The Dark Descent adalah game horor terbaik Steam dengan gabungan survival yang mengharuskan pemain menjelajahi kastil angker sebagai karakter yang mengalami amnesia, sambil mencari cara untuk melarikan diri dan menghadapi ketakutan.
Game horor ini memberikan pengalaman bermain yang mencekam dengan suasana yang kelam, suara yang mengejutkan, dan teka-teki yang bikin jantung berdebar.
8. Devour

Devour adalah salah satu game horor terbaik dan terpopuler yang bisa dimainkan secara multiplayer. Dalam game ini, kalian akan menghadapi sebuah sekte yang bertekad mengorbankan para pemain untuk raja iblis mereka, Azazel.
Gameplay-nya seru dan menantang, tapi tetap adil, sehingga memudahkan untuk bekerja sama dalam tim. Bagi kalian yang ingin mencoba, bisa langsung download di Steam!
9. Pacify

Rekomendadi game horor terbaik Steam selanjutnya yaitu Pacify. Game ini rilis pada tahun 2019 dan telah mengalami banyak pembaruan, menjadikannya lebih seru.
Tujuan utama dalam game ini adalah mengalahkan monster. Namun, para pemain tidak perlu khawatir karena mereka dapat melakukannya bersama teman-teman.
10. Silent Hill 2

Silent Hill 2 yang telah diremaster jadi salah satu game horor terbaik Steam. Rilis tahun 2024, game ini menawarkan aksesibilitas yang lebih baik dan grafis yang meningkat. Cocok banget buat kalian yang suka game horor klasik dan juga buat yang baru mengenal genre ini.
Versi remake kota Silent Hill menawarkan pengalaman horor yang fenomenal di mana pemain mengendalikan James. Kembalinya ke kota ini memiliki elemen terapeutik dan mengerikan ketika harus melawan monster dan memecahkan teka-teki.
Itulah beberapa game horor terbaik Steam yang bisa kamu coba mainkan sendiri atau bersama teman. Selamat mencoba!
Baca Juga: