BeritaRumor

Rumor: GTA VI Akan Dirilis Tahun 2023 Mendatang?

Rumor tentang kehadiran GTA VI memang sudah mengemuka beberapa tahun terakhir ini. Terlebih lagi, sudah terhitung sangat lama sekali setelah perilisan seri terakhirnya. Namun sayangnya, sampai saat ini, Rockstar Games selaku pengembang dari Grand Theft Auto belum mengkonfirmasi apapun tentang kehadiran GTA VI.

Meskipun, sudah tak terhitung lagi ada berapa bocoran maupun rumor tentang GTA VI yang muncul ke internet. Bahkan, rumor tentang kehadiran GTA VI semakin mengecil mengingat belum lama ini seorang aktor yang mengisi suara karakter Michael De Santa sebut bahwa rumor itu hanyalah clickbait semata.

GTA VI belum terbukti keberadaannya

Rumor Gta Vi Akan Dirilis Tahun 2023 Mendatang
GTA VI | Skyegrid Media

Padahal, belum lama ini ini muncul rumor yang mengatakan bahwa GTA 6 akan dirilis oleh Rockstar tepat pada tahun ini. Rumor datang dari salah satu aktor yang memerankan karakter di GTA 5 sendiri yang mengatakan bahwa Rockstar Games akan segera mengumumkan game satu ini, setelah hampir satu dekade perilisannya.

Namun setelah sekian lama, ternyata rumor ini belum terbukti benar adanya. Sebelumnya banyak penggemar yang berharap bahwa rumor ini benar dan GTA 6 kemungkinan besar akan diumumkan di ajang The Game Awards yang digelar belum lama ini. Tak hanya itu saja, GTA 6 juga dikabarkan akan mengambil setting Vice City. Tapi semuanya belum terbukti hingga saat ini.

GTA VI akan dirilis tahun 2023?

Rumor Gta Vi Akan Dirilis Tahun 2023 Mendatang
GTA VI | Jagatplay

Nah, berbicara mengenai hal ini, data pajak terbaru yang dilepas Take-Two Interactive sepertinya memberikan sedikit gambaran kira-kira kapan GTA VI akan meluncur. Jika dilihat dari budget marketing yang mereka laporkan untuk setidaknya 5 tahun ke depan, kalian dapat melihat budget yang sangat besar yang mereka keluarkan untuk tahun 2024 mendatang.

Tercatat, ada budget sekitar USD 89 juta, yang dimana melampaui budget tahun sebelumnya dan setelahnya, hingga dua kali lipat. Spekulasi terbesar tentu mengarah bahwa budget super tinggi ini memang hendak diarahkan untuk marketing GTA VI yang seharusnya meluncur antara tanggal 1 April 2023 – 31 Maret 2024.

Tak hanya itu saja, 2023 juga menjadi tahun istimewa karena merayakan satu dekadenya perilisan GTA V ke berbagai platform. Namun lagi-lagi, ini hanyalah rumor saja sampai saat ini. Belum ada konfirmasi langsung dari pihak Rockstar Games sendiri. Bagaimana menurut kalian mengenai hal ini? Berikan tanggapannya di bawah ya.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks