BeritaNintendoNintendo SwitchResmi

FANTASY LIFE i: The Girl Who Steals Time Ditunda ke 2024

LEVEL-5 dan LEVEL-5 Comcept telah mengumumkan bahwa mereka menunda FANTASY LIFE i: The Girl Who Steals Time dari tahun 2023 menjadi tahun 2024.

LEVEL-5 dan LEVEL-5 Comcept telah mengumumkan bahwa FANTASY LIFE i: The Girl Who Steals Time ditunda dari tahun 2023 menjadi tahun 2024.

Informasi ini LEVEL-5 rilis melalui media sosialnya. Jika kalian tertarik dengan game-game LEVEL-5, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

LEVEL-5 Menunda FANTASY LIFE i: The Girl Who Steals Time ke 2024

LEVEL-5 dan LEVEL-5 Comcept telah mengumumkan bahwa mereka menunda FANTASY LIFE i: The Girl Who Steals Time dari tahun 2023 ke tahun depan.

Berikut adalah pengumuman penundaan resmi dari LEVEL-5:

Untuk menghadirkan FANTASY LIFE i: The Girl Who Steals Time yang kami jadwalkan akan rilis di Nintendo Switch pada tahun 2023, dengan kualitas yang lebih baik kepada semua orang, kami telah memutuskan untuk mengubah tanggal rilisnya menjadi tahun 2024.

Kami berencana untuk mengumumkan tanggal perilisannya pada acara online LEVEL-5 Vision 2023 II yang kami jadwalkan berlangsung pada hari Rabu, 29 November 2023.

Kepada Anda semua yang telah menantikan perilisannya, kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang telah muncul dan kami sangat menghargai pengertian Anda. Terima kasih atas kesabaran Anda.

Deskripsi Acara Terbaru Level-5

Fantasy Life I: The Girl Who Steals Time Ditunda Ke 2024 (2)
Sumber: LEVEL-5

Berikut merupakan pernyataan resmi dari LEVEL-5 mengenai acaranya:

Kami akan menyiarkan secara langsung acara online LEVEL-5 Vision 2023 II, di mana kami akan menyajikan informasi terbaru mengenai judul-judul terbaru kami. Acara ini akan berlangsung di YouTube / Niconico Live pada hari Rabu, 29 November 2023, mulai pukul 19:00 WIB.

Selama acara berlangsung, kami akan membagikan tanggal rilis untuk beberapa judul seperti Inazuma Eleven: Victory Road dan FANTASY LIFE i: The Girl Who Steals Time. Selain itu, kami juga akan merilis banyak informasi baru.

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks