Studio di balik waralaba Robocraft dan CardLife, Freejam, telah mengumumkan bahwa studio mereka akan resmi ditutup.
Informasi ini dipublikasikan oleh TechRaptor. Jika kalian tertarik dengan kondisi di industri game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Freejam Resmi Ditutup, Kenapa?
10 Januari 2025 – TechRaptor melaporkan bahwa studio di balik dua game Robocraft dan CardLife, Freejam, akan menutup pintunya. Freejam mengaitkan penutupannya dengan “kondisi pasar saat ini” dan biaya server untuk terus membuat Robocraft 2, yang rilis sebagai game Early Access pada November 2023.
“Kami tidak dapat meluncurkan atau melanjutkan pengembangan,” tulis Freejam di server Discord seperti yang dilihat oleh TechRaptor.
Dalam beberapa minggu ke depan, kedua game Robocraft dan CardLife akan ditutup. Robocraft 2 dan CardLife telah dihapus dari Steam, sementara game pertamanya masih tersedia di platform tersebut.
“Freejam telah menjadi keluarga bagi kami semua, dan [para pemain] telah menjadi bagian dari itu,” tambah Freejam. “Umpan balik dan pemikiran Anda selalu mendorong kami untuk maju, tetapi di luar itu, semangat komunitas adalah bagian besar dari apa yang membuat bekerja [di sini] menjadi sangat menyenangkan.”
“Dari kami semua di sini, terima kasih banyak telah bergabung dengan kami dalam perjalanan ini,” tutup Freejam.