18 Tahun Berlalu, Blizzard Akan Merilis Versi Remastered dari Warcraft III!

Warcraft 3

Beberapa waktu yang lalu, Blizzard Entertainment membuat sebuah pengumuman yang mengejutkan. Pasalnya, mereka akan segera merilis versi Remastered dari seri Warcraft III yang diberi judul Warcraft III: Reforged.

Lebih mengejutkannya lagi, seri Warcraft III Reforged ini akan dirilis pada tanggal 28 Januari 2020 mendatang. Untuk lebih jelasnya, kalian bisa membaca ulasannya berikut ini.


Warcraft III, Cikal Bakal dari Dota

Credit: Blizzard

Siapa yang tidak kenal dengan Dota, game MOBA yang saat ini begitu terkenal. Tapi, tahukah kamu bahwa Warcraft merupakan cikal bakal dari dibentuknya game Dota.

Pasalnya, Warcraft III merupakan game Real-Time Strategy yang dirilis oleh Blizzard beberapa tahun lalu. Saat itu, Warcraft III merupakan mode permainan yang dikenal dengan nama Defense of the Ancient.

Seiring perkembangan waktu, Dota bentukan Valve mulai berhasil menarik minat para gamer. Terbukti, mereka mampu merajai game MOBA saat ini, baik dari jumlah player ataupun hadiah.


Tanggal Rilis Warcarft III: Reforged

Credit: Blizzard

Berdasarkan informasi, Blizzard akan merilis game ini pada hari Selasa atau tepatnya 28 Januari 2020 mendatang. Bersamaan dengan perilisannya, akan ada 7 ekspedisi single-player serta 60 misi yang bisa dimainkan.

Sementara itu, akan ada pembaruan dari sisi grafis, audio, ataupun gameplay. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa rincian mengenai fitur dari Warcraft III: Reforged yang dikutip dari Indoesports

Soal harga, Warcraft III: Reforgerd versi Standard akan dibanderol sekitar $29,99. Sementara versi Spoils of War yang berisikan berbagai skin ini dihargai $39,99.


Exit mobile version