Sudah tidak terasa bahwa konsol next-gen milik Microsoft, Xbox Series X segera rilis. Menjelang perilisannya, ada beberapa hal menarik yang mungkin harus kamu ketahui. Salah satunya adalah kekuatan SSD dari Xbox Series X.
Lebih lanjut, beberapa waktu yang lalu ada seseorang yang menguji bagaimana kekuatan SSD dari konsol milik Microsoft tersebut. Seperti apa detailnya? Yuk simak artikel berikut sampai habis.
Doom Eternal Terbuka Hanya Dalam Waktu 5 Detik di Xbox Series X
Melalui sebuah cuitan yang Alvaro Castellano berikan, ia memperlihatkan bagaimana kecepatan load dari SSD Xbox Series X. Hasilnya, Doom Eternal mampu terbuka hanya dalam kurun waktu 5 detik. Direktur dari 3dJuegos ini merekam kekuatan dari SSD konsol next-gen milik Microsoft tersebut.
Ia menyebut, Doom Eternal membutuhkan waktu 5 detik Loading Time. Lebih lanjut, Alvaro mengatakan bahwa konsol next-gen saat ini memang tengah berfokus terhadap kecepatan pembacaan data yang mampu mengurangi waktu tunggu pemain.
Ia melanjutkan ini akan semakin meningkatan kenyaman pemain terutama bagi mereka yang tidak memiliki banyak waktu namun tetap ingin bermain game. Kemampuan Doom Eternal untuk terbuka hanya dalam waktu 5 detik saja semakin membuktikan bahwa HDD memang sudah tidak terlalu cocok untuk game. Kini, semua orang bisa beralih ke SSD yang memang cepat seperti milik Xbox Series X.
Storage Internal Konsol Next-Gen Microsoft Hanya 802 GB Saja

Berbeda dengan Xbox Series X, PlayStation 5 hanya memiliki penyimpanan sebesar 825 GB saja. Namun, menurut laporan baru-baru ini menjelaskan bahwa Storage dari Xbox Series X tidaklah terlalu besar.
Sebagian dari total storage milik Xbox Series X akan digunakan untuk OS serta System Files. Sebelumnya, Microsoft menjanjikan penyimpanan sebesar 1TB. Namun, kalian mungkin hanya akan mendapatkan 802 GB karena beberapa hal. Walau begitu, Microsoft menyediakan slot untuk expansion card yang dijual oleh beberapa vendor.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Bagi kamu yang belum tahu, Xbox Series X sendiri rencananya akan Microsoft pasarkan dengan harga USD 499 dan Xbox Series S dengan harga USD 399. Kedua konsol next-gen milik Microsoft ini akan siap mereka luncurkan pada tanggal 10 November 2020.
Bagaimana pendapat kamu mengenai kecepatan SSD dari Xbox Series X? Yuk beri tanggapanmu melalui kolom komentar.