Hingga saat ini, terdapat beberapa redeem Code Genshin Impact yang masih aktif. Tentunya, redeem code tersebut bisa kamu klaim dan mendapatkan hadiah menarik berupa Primogem dan juga item lainnya.
Nah, kali ini Gamedaim akan coba membagikan beberapa redeem code yang masih aktif sampai sekarang. Penasaran seperti apa detailnya? Yuk simak artikel berikut ini sampai habis.
Redeem Code Genshin Impact yang Masih Aktif

Merujuk informasi yang ada, terdapat 2 redeem code Genshin Impact yang bisa kalian klaim sekarang. Kedua redeem code tersebut adalah:
- ZSPDKSC3V8V5
- GENSHINGIFT
Code pertama akan memberikan kalian 60 Primogem dan juga 5 Adventurer’s Experience. Sementara itu, code terakhir memberikan kamu 50 Primogem dan juga 3 Hero’s Wits. Sebagai catatan saja, GENSHINGIFT merupakan redeem code permanen dan akan terus ada.
Jadi, kalian bisa klaim code redeem kapan pun kalian mau. Sementara itu, code terbaru ini hadir pada tanggal 16 Februari 2022 lalu. Walau begitu, kamu masih bisa klaim hadiah yang terdapat di code redeem ini.
Cara Klaim

Walau kalian sudah mengetahui kode redeem tersebut, masih banyak yang belum tahu cara untuk menggunakan kode tersebut. Nah, kalian tidak perlu bingung karena kami akan membagikan cara mengklaim kode tersebut.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Berikut cara klaim kode redeem Genshin Impact:
- Buka halaman berikut ini .
- Login terlebih dahulu menggunakan akun kalian masing-masing.
- Pilih server yang sesuai akun kamu, masukkan nickname karakter, terakhir isi kode redeem sesuai dengan server yang kalian miliki.
- Klik “Redeem“.
- Selama, kalian berhasil mendapatkan Primogem gratis dari miHoYo.
- Hadiah akan masuk ke mailbox kalian di dalam game Genshin Impact. Pastikan kalian mengeceknya yah.