Tips

Cara Mudah Mendapatkan Surtling Core Pada Game Valheim

Valheim adalah game yang berfokus pada dunianya yang luas dan elemen eksplorasi. Seperti game RPG Open World umumnya, dunia Valheim juga mempunyai berbagai Item yang dapat kita temukan. Karena game ini bergenre Survival, maka Item yang kita dapatkan harus kita proses lebih lanjut sebelum akhirnya dapat kita craft menjadi Item. Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan satu tips mendapatkan Item yang cukup berguna. Berikut adalah cara mudah mendapatkan Surtling Core pada game Valheim.

Pada game Valheim kita memerlukan banyak Item serta Tool Structure untuk membuat berbagai Item kompleks. Meskipun terdengar sulit, faktanya untuk melakukan Crafting pada game ini sangatlah mudah. Salah satu Item yang cukup berguna dalam Crafting adalah Surtling Core. Item ini memiliki banyak kegunaan dalam membuat berbagai Tool Structure. Nantinya Tool Structure tersebut dapat mempermudah kita untuk membuat berbagai item yang kompleks hingga membuat Portal pada game Valheim.

Kegunaan Surtling Core Dalam Crafting

Seperti yang telah kami katakan sebelumnya, Surtling Core adalah salah satu bahan utama dalam membuat berbagi Tool Structure pada game ini. Biasanya Item ini memiliki ciri berbentuk Kubus serta memiliki Warna Merah Khas yang bersinar. Untuk mendapatkannya kamu setidaknya harus mengalahkan Boss pertama dari game Valheim. Jika kamu kesusahan menghadapi Eikthyr, kamu bisa melihat tips lewat Halaman berikut ini.

Cara Membuat Charcoal Kiln Pada Game Valheim | PC Gamer
Cara Membuat Charcoal Kiln Pada Game Valheim | PC Gamer

Berikut adalah berbagai Benda yang dapat kalian Craft menggunakan Surtling Core ini:

Cara Mudah Mendapatkan Surtling Core di Valheim

Valheim Black Forest Biome | Iron gate
Valheim Black Forest Biome | Iron gate

Jika kalian sudah mengalahkan Boss pertama pada game ini, maka kalian dapat mengunjungi salah satu bioma dengan nama Black Forrest. Bioma ini memiliki ciri berwarna Hijau tua pada bagian map kalian. Biasanya tempat ini akan dipenuhi berbagai pohon-pohon tinggi yang menyerupai Hutan. Untuk menemukan Surtling Core, kalian dapat mencarinya pada area Burial Chambers. Untuk menemukannya tidaklah sulit, karena Burial Chamber ini dapat terdeteksi dengan mudah lewat Map.

Jika kalian tidak tahu, Burial Chamber adalah Dungeon yang ada pada game Valheim. Burial Chamber sendiri memiliki ciri berbentuk Gua dan memiliki bebatuan pada area sekitarnya. Persiapkan Obor kalian sebelum masuk ke tempat tersebut. Jika kalian masuk, kalian akan menghadapi berbagai jenis musuh. Jadi pastikan persenjataan kalian sudah mencukupi juga. Setiap Burial Chamber akan memiliki total 4-5 Surtling Core. Biasanya, satu buah Tool Structure membutuhkan 5 buah saja.

Cara Mudah Mendapatkan Surtling Core di Valheim | Valheim
Burial Chambers | Valheim

Ada satu cara lagi untuk mendapatkan Surtling Core pada game ini. Kalian dapat mencari makhluk berbentuk api pada game Valheim. Nama makhluk tersebut adalah Surtling. Jika kalian membunuhnya maka, kalian akan dengan mudah mendaptkan 1 buah Surtling Core. Biasanya makhluk ini akan muncul pada wilayah Bioma Swamp. Membunuhnya sendiri cukup mudah saat masih di awal permainan. Kalian juga dapat memancing Monster ini ke area perairan agar dapat membunuhnya.

Cara Mudah Mendapatkan Surtling Core di Valheim 2 | Valheim
Surtling Core | Valheim

Itu saja tips dari ini tentang cara mudah mendapatkan Surtling Core pada game Valheim. Semoga saja tips ini dapat bermanfaat bagi kalian yang mungkin baru pertama kali memainkan game ini. Jika kalian tertarik, Valheim dapat kalian mainkan pada platform Windows, Mac, dan Linux. Bagi kalian pengguna PC, game ini dapat kalian nikmati pada platform Digital Steam dengan harga Rp 109.000. Jangan lupa juga untuk kunjungi Review kami tentang game Valheim ini. Selamat Mencoba!

Pengamat Game PC dan Konsol - suka Pinguin.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks