Kemarin, Jum’at (25/02/2017) merupakan hari pertama Local Startup Fest 2017 dibuka dan ikut dimeriahkan oleh Cagub Sandiaga Uno saat di Main Stage untuk melakukan pitch mengenai ‘Pertumbuhan start-up Indonesia’ bersama CEO Bubu.com, Shinta Dhanuwardoyo.
Untuk di hari pertama pada Main Stage, tepatnya sekitar pukul 14:00 WIB setempat, Sandiaga Uno yang sering kita kenal karena pencalonan dirinya sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta ini menceritakan pengalamannya dalam berinvestasi di sebuah start-up.
Walau Pak Sandiaga Uno telat datang beberapa menit setelah waktu yang ditentukan, dengan semangat dan antusiasme para pengunjung terhadap Pak Sandiaga Uno tidak terlunturkan.
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta pasangan nomor dua (2) ini yang banyak diketahui masyarakat hanya fokus pada bisnis Sumber Daya Alam saja, ternyata juga berpengalaman dalam bisnis start-up.
Beliau pernah berinvestasi bersama Angel eQ-Network di start-up, seperti Mobil123, Rumah123, dan lain sebagainya.
Start-up yang beliau investasikan, seperti Mobil123 & Rumah123 sudah sukses sampai-sampai dibeli oleh perusahaan grup asing asal Australia.
Tentang Local Startup Fest
Diselenggarakan oleh Local.co.id bersama komunitas #StatupLokal, Local Startup Fest 2017 merupakan ajang dimana Kamu dapat mendengar langsung sebuah pitch dari para pembicara yang telah berpengalaman di bidangnya, yang tidak lain yaitu start-up.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Diselenggarakan selama 3 hari, yaitu dari tanggal 24 Februari -26 Februari di The Space Senayan City, Local Startup Fest 2017 akan menghadirkan berbagai pembicara profesional dan berpengalaman di bidangnya, seperti CEO MatahariMall.com Hadi Wenas, co-founder & CTO Tiket.com Natali Ardianto, CEO IDN Media Winston Utomo, dan masih banyak lagi serta Kamu bisa mendapatkan berbagai promo dari start-up yang ikut hadir di situ. Daftar pembicara dapat Kamu kunjungi tautan berikut: http://localstartupfest.id/
Tertarik untuk hadir ke acara ini?
Tiket Local Startup Fest 2017 ini dapat Kamu raih dengan harga Rp 75.000 untuk daily-pass (1 hari) secara on the spot, atau Kamu bisa membeli tiket untuk 3 hari dengan lebih murah yaitu Rp 150.000 saja.
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi situs LocalStartupFest 2017 di http://localstartupfest.id/ atau Instagram @LocalStartupFest