eSportMobile Legends

Profil Cindy Yuvia: BA EVOS Esports Eks JKT48

EVOS Yupi aka Cindy Yuvia adalah nama asli Cindy Yuvia. Ia adalah mantan member JKT 48 yang sekarang menjadi brand ambassador dari tim EVOS Esports.

Pada tahun 2023 yang lalu, EVOS Esports secara resmi mengumumkan Yupi sebagai brand ambassador terbaru mereka. Sebelum bergabung ke EVOS, Yupi sebelumnya adalah member JKT48. Namun, pada tahun 2019 lalu Yupi mengumumkan kelulusan dari JKT48, ia akhirnya memutuskan untuk terjun ke dalam dunia esports pada 2023.

EVOS Yupi memiliki nama asli Cindy Yuvia. Ia merupakan gadis kelahiran 14 Januari 1998 dan saat ini berusia 26 tahun. Bagi kalian yang penasaran dengan EVOS Yupi, berikut kita akan bahas mengenai profil dan biodatanya.

Baca juga:


Profil EVOS Yupi

Profil Cindy Yuvia 1
Image: Dunia Games

Biodata Yupi

  • Nama Lengkap: Cindy Yuvia
  • Nama Panggilan: EVOS Yupi
  • Tanggal Lahir: 14 Januari 1998
  • Kota Asal: Jakarta
  • Instagram: @cindyyuvia
  • Twitter: @cindyyuvia
  • TikTok: @cindyyuviaa

Fakta Menarik Tentang EVOS Yupi

1. Pernah Menjadi Head of Talents Tim NXL Esports

Profil Cindy Yuvia 1 1
Image: GGWP

Sebelum memutuskan untuk bergabung dengan EVOS Esports, Yupi memilih untuk memulai karirnya di dunia esports bersama tim NXL Esports. Pada NXL Esports Yupi menunjukkan prestasi yang luar biasa. Ia berhasil mencapai posisi Head of Talents, yang bertanggung jawab dalam mengatur setiap anggota di dalam tim. 

Dengan pengalamannya yang luar biasa di NXL Esports, Yupi berhasil menarik perhatian EVOS yang kemudian mengajaknya bergabung sebagai brand ambbassador. Berkat pengalamannya di manajemen esports NXL, Yupi memiliki modal berharga untuk melanjutkan karirnya dan menerima tawaran dari EVOS.

2. Mantan Personil JKT48

Cindy Yuvia, yang lebih dikenal dengan nama panggung Yupi, adalah seorang mantan anggota JKT48. Ia bergabung dengan JKT48 generasi kedua pada tahun 2013. Saat itu Yupi memulai karirnya sebagai idola dengan semangat dan dedikasi yang tinggi.

Selama menjadi anggota JKT48, Yupi sering menjadi sorotan sebagai anggota terpilih di Tim KIII dan Tim J. Namun, Yupi memutuskan untuk meninggalkan industri idol pada tahun 2020.

3. Perjalanan Karir Cindy Yuvia

Yupi memulai kariernya sebagai penyanyi dan pertama kali debut sebagai anggota JKT48 generasi kedua. Selama masih aktif, ia menjadi anggota Tim KIII pada tanggal 25 Juni 2023. Kemudian dipindahkan ke Tim J pada tanggal 27 Mei 2018. Dan pada tahun 2019, ia mengumumkan kelulusannya dari grup tersebut.

Selama Yupi berkarir di JKT48, dia dinobatkan sebagai member terbaik karena selalu berhasil masuk ke dalam senbatsu atau menjadi member terpilih dengan jumlah terbanyak.

Selain menjadi penyanyi, dia juga pernah berperan dalam beberapa serial drama televisi seperti Cinta Luar Biasa dan Kesempurnaan Cinta. Pada tanggal 20 Maret 2019, akhirnya dia memutuskan untuk keluar dari JKT48 dan menjadi center pada single High Tension.

Setelah lulus dari JKT 48, dia memilih untuk melanjutkan kariernya di dunia esport dengan bergabung dalam tim esports NXL Esports. Kemudian, pada tahun 2023, dia menjadi brand ambasssador bagi EVOS.


Nah, itulah informasi mengenai seorang brand ambassador dari tim EVOS Esports yaitu Cindy Yuvia. Cindy Yuvia resmi bergabung dengan EVOS sejak tahun 2023, sebelum menjadi BA EVOS, Cindy merupakan salah satu member dari JKT48 yang lulus pada tahun 2019 silam.

Jurnalis dunia esports yang tertarik pada dunia games mobile dan suka membaca komik

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks