G ListMobile Legends

5 Daftar Skin Irithel Mobile Legends Terbaik Saat Ini

Sebagai usernnya, kamu harus mengetahu apa saja daftar skin Irithel di Mobile Legends. Karena Irithel adalah salah satu hero populer.

Bisa dikatakan, Irithel adalah hero Marksman yang underrated di Mobile Legends. Pasalnya hero ini sangat jarang terlihat digunakan oleh para pemain meski memiliki Damage yang cukup sakit. Berpasangan dengan Leo, hingga saat ini ada total 5 skin Irithel yang bisa kita gunakan di Mobile Legends.

Sebagian besar dari skinnya pun memiliki penampilan yang sangat keren. Karena bukan hanya Irithel saja yang berubah, namun partnernya, Leo juga mendapatkan tampilan skin. Tergolong ke dalam hero yang sudah cukup lama hadir, kabarnya dalam waktu dekat Irithel akan mendapatkan skin terbarunya.

Nah, pada pembahasan kali ini Gamedaim List akan memberikan informasi mengenai 5 daftar skin Irithel di Mobile Legends terbaik saat ini. Daripada berlama-lama, langsung saja simak di bawah ini.

Daftar Skin Irithel Mobile Legends

11 Kata Kata Irithel Mobile Legends Dan Artinya
Irithel | Istimewa

Jika kamu pengguna hero Irithel, tentunya mengetahui atau bahkan telah memiliki ke semua skinnya. Namun, jika tidak berikut adalah daftar skinnya sesuai urutan perilisannya:

  • Silver Cyclone
  • Helfire
  • Nightarrow
  • Sagittarius
  • Astral Wanderer

Sementara itu, di bawah ini adalah penjelasan dari setiap skin Irithel di Mobile Legends. Mulai dari harga, penampilan, efek skill, dan sebagainya. Daripada berlama-lama, langsung cek ulasannya berikut ini.

1. Silver Cyclone – Normal

Skin Irithel pertama yang dimilikinya di Mobile Legends adalah Silver Cyclone. Ini adalah skin berkategori Normal yang bisa kamu miliki dengan membelinya di Shop seharga 269 Diamond. Seperti skin Normal lainnya, skin ini hanya mengalami perubahan tampilannya saja yang membuat Irithel dan Leo memiliki tampilan berwarna abu-abu.

Sedangkan untuk efek skillnya sendiri masih terlihat sama dengan efek skill skin aslinya. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkannya melalui event Lucky Spin atau Fragment Shop.

2. Nightarrow – Starlight

Nightarrow menjadi skin ketiga yang dirilis untuk hero Irithel, namun belum menjadi skin terbaik dari hero ini. Dirilis sebagai skin eksklusif Starlight bulan Maret 2018, skin ini bisa kamu miliki melalui event tertentu saja atau mungkin akan tersedia di Fragment Shop.

Dimana penampilan Irithel menjadi seorang elf cantik yang berwarna ungu, sedangkan Leo sendiri berubah menjadi seekor kucing raksasa. Kemudian efek skillnya mengeluarkan efek berwarna hijau.

3. Hellfire – Epic

Meski berstatus Epic, namun tak sedikit user Irithel sendiri yang menganggap bahwa Hellfire adalah salah satu skin Epic terburuk di Mobile Legends. Pasalnya skin ini tidak memiliki animasi 3D .ketika entrance, kemudian efek skillnya juga terlihat biasa saja. Namun, dalam waktu dekat dikabarkan skin ini akan mendapatkan revamp.

Terlihat dari video di atas, yang awalnya memiliki tema berwarna dark, kini berubah menjadi warna light. Untuk harganya sendiri, kamu bisa membelinya langsung di Shop seharga 899 Diamond.

4. Sagittarius – Zodiac

Skin Irithel yang tak kalah keren selanjutnya adalah Sagittarius. Dari namanya saja sudah kita ketahui bahwa ini adalah skin berkategori Zodiac. Untuk memilikinya kamu harus melakukan spin di event Zodiac Summon dan mengumpulkan rasi bintangnya.

Sama dengan skin kualitas Zodiac lainnya, skin Irithel ini memiliki penampilan keren dengan tema Zodiac nya. Sementara itu, efek skillnya mengeluarkan efek yang tak kalah kerennya juga.

5. Astral Wanderer – Epic

Skin terbaik Irithel yang dimilikinya di Mobile Legends adalah Astral Wanderer. Ini adalah skin berkategori Epic Limited yang hanya bisa dimiliki melalui event tertentu saja. Sudah pasti segala sesuatu mengenai skin ini, mulai dari penampilan dan efek skillnya sangat keren.

Skin ini membuat Irithel memiliki penampilan seperti robot yang didominasi oleh warna oren dan abu-abu. Efek skillnya menampilkan efek berwarna oren. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa melihat melalui video di atas.


Nah, itulah barusan informasi mengenai 5 Daftar Skin Irithel terbaik di Mobile Legends saat ini. Kunjungi terus Gamedaim agar selalu mendapatkan informasi terbaru seputar Skin Hero Mobile Legends lainnya.

Rasa sayang akan mengalahkan rasa cinta yang ingin memiliki. Jadi, aku ingin kamu selalu bahagia.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks