Bandai Namco, Sony Interactive Entertainment, dan SAS telah mengumumkan tanggal rilis PATAPON 1+2 REPLAY, yaitu pada 11 Juli 2025.
Informasi ini Bandai Namco rilis melalui Nintendo Direct – Maret 2025. Jika kalian tertarik dengan game-game Bandai Namco, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Deskripsi dan Tanggal Rilis PATAPON 1+2 REPLAY
PATAPON adalah sebuah petualangan aksi di mana para pemain menggunakan irama dari empat Mystical Drums untuk memerintahkan makhluk-makhluk seperti bola mata yang lucu dan misterius yang dikenal sebagai Patapon.
Semua Patapon memiliki karakteristik dan kelas (tugas) yang unik seperti Hatapon yang berdiri di tengah skuadron sambil mengibarkan benderanya dan memimpin sekutunya, Tatepon yang melindungi orang lain dengan perisainya yang besar, dan Yumipon yang menyerang dengan menembakkan panah.
Peran setiap Patapon selama pertempuran bervariasi sesuai dengan kelasnya, sehingga Anda dapat menciptakan pasukan yang unik dan lengkap untuk menghadapi berbagai tantangan yang menanti!
Sebagai pemain, Anda adalah God of Patapon dan memimpin mereka dalam petualangan besar menuju Earthend!
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
PATAPON 1+2 REPLAY akan rilis di PS5, Nintendo Switch, dan PC (Steam) pada 11 Juli 2025.