BeritaResmi

Epic Games Berinvestasi di AQUIRIS

Laporan terbaru telah mengungkapkan bahwa Epic Games berinvestasi di AQUIRIS, pengembang dari Wonderbox: The Adventure Maker dan Horizon Chase.

Laporan terbaru telah mengungkapkan bahwa Epic Games berinvestasi di AQUIRIS, pengembang dari Wonderbox: The Adventure Maker dan Horizon Chase.

Informasi ini resmi diumumkan oleh AQUIRIS melalui media sosialnya. Jika kalian tertarik dengan kondisi terkini industri video game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di Gamedaim News.

Epic Games Berinvestasi di AQUIRIS

Epic Games mengumumkan bahwa mereka berinvestasi di AQUIRIS, pengembang dari Wonderbox: The Adventure Maker, Horizon Chase, dan Looney Tunes World of Mayhem.

Epic Games dan AQUIRIS juga mengumumkan bahwa mereka menandatangani perjanjian penerbitan multi-game untuk game multiplatform di masa mendatang.

Mereka tidak mengungkapkan ukuran dan saham investasi, tetapi Hector Sanchez (Kepala Penerbitan Pihak Ketiga Epic Games) mengambil kursi di dewan direksi AQUIRIS.

“Kami sangat senang dapat bermitra dengan Epic Games,” kata Mauricio Longoni (CEO AQUIRIS). “Ini adalah dukungan kuat atas apa yang telah dibangun AQUIRIS sejauh ini dan kami tidak sabar untuk menunjukkan kepada dunia apa yang sedang kami kerjakan bersama. Kekuatan penerbitan dari Epic Games dan kolaborasi erat dengan kami di bidang teknologi, kecerdasan bisnis, dan pengembangan produk akan membantu kami meningkatkan kualitas dan jangkauan judul kami.”

Hector Sanchez menambahkan, “AQUIRIS tidak hanya memperhatikan pengalaman bermain game yang berkualitas tetapi juga telah menunjukkan kemampuan artistik dan teknis yang hebat dengan pemanfaatan Unreal Engine dalam produk mereka. Kami merasa terhormat memiliki kesempatan ini untuk memperkuat hubungan kami dengan salah satu studio utama di kancah pengembangan Amerika Latin yang sedang tumbuh dan penting.”

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks