Versi PC Destiny 2 menjanjikan untuk menawarkan pengalaman terbaik dalam hal spesifikasi teknis, namun tidak ada illustrasi jika dijalakan pada komputer super-kuat. Kamu sekarang bisa melihat game ini berjalan dengan baik di PC, karena Nvidia dan pengembang Bungie telah menerbitkan trailer 4K baru.
Video tersebut menunjukkan sekitar satu setengah menit dari game Destiny 2 yang berjalan di resolusi 4K pada 60 frame per detik, dan tampilannya cukup luar biasa. Meskipun komputer yang dijalankan hanya bisa menampilkan video 1440p, kesetiaan grafis tetap jelas.
Melihat Destiny berjalan di framerate yang lebih tinggi juga sangat keren. Kamu dapat melihat video di bawah ini, namun perlu dicatat jika ingin melihat pada resolusi 4k, kamu perlu menggunakan web-browser Google Chrome:
Video tersebut diunggah bersamaan dengan pengumuman Nvidia bahwa ia bermitra dengan Bungie dan penerbit Activision. Sebagai hasil dari kemitraan ini, Nvidia membagikan salinan Destiny 2 secara gratis jika kamu membeli kartu grafis GTX 1080 atau GTX 1080Ti. Promosi ini berlangsung mulai hari ini, 13 Juni sampai 27 Juni.
Destiny 1 hanya tersedia di konsol, jadi dibatasi pada resolusi dan framerate yang lebih rendah daripada PC. Ini juga akan terjadi pada Destiny 2. Bungie telah mengkonfirmasi bahwa game tersebut akan mencapai 30 FPS pada Xbox One X yang baru saja terungkap.
Kemarin, Bungie mengungkapkan sebuah trailer sinematik singkat untuk Destiny 2 di konferensi pers PlayStation E3 2017.
Selain itu, ia merinci item dan misi eksklusif PlayStation yang akan dimainkan pemain PS4 untuk game tersebut.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Destiny 2 diluncurkan pada tanggal 6 September untuk PS4 dan Xbox One, dan di kemudian hari untuk PC.