Bocoran mengenai tanggal perilisan PlayStation 5 kembali terungkap. Menurut rumor tersebut, Sony akan merilis konsol next-gen ini dalam sebuah acara bernama “PlayStation Meeeting 2020” yang akan diselenggarakan pada Februari 2020 mendatang.
Bocoran ini muncul setelah ramai beredar kabar jika sebuah email dari internal perusahaan yang muncul online awal pekan ini. Melalui email ini, sumber mengungkapkan bahwa pertemuan tersebut akan dilakukan untuk menampilkan “masa depan Sony PlayStation” kepada dunia.
Bocor Lewat Forum 4Chan dan NeoGAF

Bocoran ini pertama kali muncul lewat forum yaitu 4Chan dan NeoGAF, dalam forum tersebut mereka menampilkan sebuah screenshoot email. Namun, kedua forum ini hanya mengutip dari sebuah sumber yang belum dikonfirmasi.
Jadi, bisa dipastikan ini hanyalah sebuah rumor belaka yang belum tentu kebenarannya. Dalam email tersebut juga dikatakan jika Sony telah mulai menyiapkan undangan untuk para publisher seperti Activision, EA, Ubisoft, dan Square Enix ke PlayStation Meeting 2020.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
The Last of Us 2 akan menjadi game eksklusif pertama di PlayStation 5 nantinya. Sekali lagi kami ingatkan, bahwa bocoran ini hanyalah sebuah rumor belaka. Jadi, mari kita tunggu konfirmasi dari pihak Sony sendiri. Bagaimana menurut kalian? Beri tanggapannya di kolom komentar ya.