BeritaPCPlaystationPS4

Atomic Heart Ditunda ke Musim Dingin 2022

Perilisan Atomic Heart ditunda lagi hingga pada Musim Dingin mendatang. Jadi, apa alasan dari penundaan tersebut?

Melanjutkan kembali kabar terbaru dari developer ternama Mudfish Studios, pada kesempatan ini kita baru saja mendapatkan berita cukup disayangkan dari pengembangan Atomic Heart. Meski sempat tampil spektakuler di pergelaran Gamescom 2022 lalu, perilisan Atomic Heart ditunda lagi hingga pada Musim Dingin mendatang. Jadi, apa alasan dari penundaan tersebut? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut.

Tampil dengan visual yang cantik, game Indie yang satu ini sempat memberikan Hype cukup besar bagi kalangan fans penggemar FPS. Apa lagi, bagi kamu pecinta franchise Wolfenstein, pastinya langsung jatuh hati dengan visual dan tema yang dibawakan. Mengangkat formula First-Person, Atomic Heart membawa kita ke dunia Dystopian Modern yang mencekam. Pemain diajak berpetualang di dunia Misterius yang dipenuhi robot gila yang memiliki design super disturbing.

Perilisan Atomic Heart Ditunda Tanpa Alasan Spesifik

Dilansir melalui halaman blog resmi miliknya, Focus Home selaku penerbit game ini baru saja mengaku bahwa perilisan Atomic Heart ditunda hingga Musim Dingin tahun 2022 mendatang. Saat ini tanggal pastinya masih belum dikonfirmasi secara langsung. Sebelumnya, game ini sendiri sempat ditargetkan untuk meluncur pada kuartal ke-4 tahun 2022. Namun, karena suatu alasan tertentu perilisannya harus mengalami penundaan.

Anehnya, pihak studio tidak memberikan alasan secara spesifik mengapa gamenya harus mengalami penundaan. Ia hanya memberikan surat terbuka untuk memberikan rasa apresiasi bagi para fans yang telah menantikan game ini. ia juga mengaku terhormat karena dapat bekerja sama dengan penerbit terkenal Focus Home yang telah membukakan jalan yang tepat untuk mempromosikan gamenya secara publik.

Ditargetkan Meluncur Pada Musim Panas Tahun Ini

Dari gameplay yang mereka lepas pada acara Gamescom 2022 lalu, kita tahu bahwa Atomic Heart berhasil tampil spektakuler dengan memperkenalkan sistem Combat yang brutal dan musuh yang super agresif. Tak sedikit fans mulai mengatakan bahwa Atomic Hearts hadir layaknya game Souls-Like dalam bentuk First-Person. Apa lagi, combat yang ditunjukkan sepertinya lebih fokus pada jarak dekat dengan berbagai opsi Melee Weapon yang juga unik.

Bagi kalian yang sudah tidak sabar, maka Atomic Heart masih belum menunjukkan tanggal perilisan pasti. Namun, game ini telah dipastikan akan meluncur pada Musim Dingin tahun 2022 lewat platform PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series. Seperti biasa, pengguna PC dapat membaca informasi lebih lanjut melalui halaman Steam Store. Jadi, apakah kamu tertarik untuk mencoba game keren yang satu ini?

Pengamat Game PC dan Konsol - suka Pinguin.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks