Playstation
PlaystationPS5

PlayStation 5 Bakal Dukung Integrasi dengan Blu-ray 4K!

Setelah diumumkan beberapa hari lalu, Sony kembali memberikan informasi tambahan mengenai konsol PlayStation 5 yang rencananya rilis tahun 2020 mendatang.

Terbaru, Sony mengatakan bahwa PS5 bakal menawarkan lebih dari sekedar bermain game saja. Sebab, PS5 juga bisa digunakan untuk kalian para penikmat hiburan di rumah.

Terintegrasi dengan Blu-ray 4K

PS5 1

Seperti yang dilansir dari What Hifi, Sony telah mengkonfirmasi bahwa PlayStation 5 mendatang telah memiliki kemampuan untuk memutar Blu-ray 4K. Fitur ini tentu saja baru, mengingat di PS4 belum ada yang bisa memainkan Blu-ray 4K.

Disisi lain, Sony juga mengatakan bahwa akan ada banyak pengumuman lebih lanjut mengenai konsol generasi terbaru mereka. Salah satunya kontroler PS5 nanti ini bakal menggantikan teknologi “Rumble” dengan haptic feedback.

Artinya, PS5 menawarkan gameplay yang lebih realistis yang didorong oleh resistensi terporgram di kontroler tersebut. Tidak hanya itu, Sony juga telah memastikan tanggal rilis PS5, yaitu liburan tahun 2020.

Berarti, masih ada sekitar setahun bagi Sony untuk mengumumkan berbagai fitur dari konsol tersebut. Oh iya, di tahun yang sama, Microsoft juga bakal meluncurkan konsol mereka, yaitu Project Scarlett.

Gokilnya lagi, tanggal rilisnya kemungkinan sama, yaitu di liburan musim panas. Tentu ini menjadi persaingan yang menarik mengingat kedua konsol tersebut sering bersaing dalam merebut pangsa pasar di bagian konsol.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks