IESPA Gelar Pertandingan Antara Timnas A vs B, Berikut Jadwalnya!

Timnas Mobile Legends

IESPA selaku organisasi Esports di Indonesia ini bakal mengadakan pertandingan antara timnas Mobile Legends A vs B. Pertandingan ini kabarkan akan menentukan siapa saja yang mewakili Indonesia di SEA Games 2019 nanti.

Diprediksi Bakal Seru

Pertandingan ini juga diprediksi bakal menjadi lebih seru mengingat line up kedua tim sangat seimbang. Tim A diwakili oleh Udil dan B diwakili oleh Marsha. Untuk jadwal, pertandingan ini bakal digelar pada 1 September 2019 pukul 20:00 WIB.

Pertandingan ini bakal disiarkan secara langsung di Nimo TV channel Louvre TV. Jadi jangan sampai kelewatan yah.

Untuk Line up, berikut daftarnya:

Tim A : Udil, Psychoo, Drian, Antimage, Watt, dan Lemon. . 
Tim B : Donkey, Oura, Rekt, Wann, Marsha, dan Vin

Menurut kamu, siapa nih yang bakal memenangkan pertandingan tersebut? Yuk komen di bawah.

Exit mobile version