BeritaPCResmi

Spesifikasi PC South Park: Snow Day!

Bermainlah sebagai anak baru di South Park dan bergabunglah dengan Cartman, Stan, Kyle, dan Kenny, dalam kemuliaan tiga dimensi, untuk merayakan hari yang paling ajaib dalam kehidupan anak kecil - hari bersalju!

Question akan merilis game terbarunya dengan bantuan THQ Nordic. Gamedaim News akan memberikan kalian informasi singkat mengenai spesifikasi PC South Park: Snow Day!. Apakah PC kalian sudah siap? Kita cek terlebih dahulu di artikel ini.

Pre-order South Park: Snow Day! di PC sudah dibuka dengan Rp245.999 (Standard Edition) dan Rp375.999 (Digital Deluxe Edition).

Deskripsi Resmi

Bermainlah sebagai anak baru di South Park dan bergabunglah dengan Cartman, Stan, Kyle, dan Kenny, dalam kemuliaan tiga dimensi, untuk merayakan hari yang paling ajaib dalam kehidupan anak kecil – hari bersalju!

Ajaklah hingga tiga teman, dalam permainan kooperatif empat pemain ini, dan bertempurlah melintasi kota South Park yang dipenuhi salju dalam misi menyelamatkan dunia dan menikmati hari tanpa sekolah. Ini adalah hari salju, kawan!

Spesifikasi PC South Park: Snow Day!

Di bawah ini merupakan spesifikasi resminya:

Spesifikasi Minimum:

  • OS: Windows 10 (64-bit)
  • Processor: AMD Ryzen 3 1300X or Intel Core i5-3570K
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA GeForce GTX 1050 Ti or AMD Radeon RX 470
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 45 GB available space
  • Additional Notes: preliminary requirements, may change until release.

Spesifikasi Rekomendasi:

  • OS: Windows 10 (64-bit)
  • Processor: AMD Ryzen 5 3600 or Intel Core i5-8600K
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA GeForce GTX 1070 or AMD Radeon RX 5700
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 45 GB available space
  • Additional Notes: preliminary requirements, may change until release.

Dari spesifikasi itu, dapat kita simpulkan bahwa South Park: Snow Day! adalah game yang lumayan ringan. Question juga meminta pemainnya untuk memiliki penyimpanan yang luas.

South Park: Snow Day! akan rilis di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, Nintendo Switch, dan PC (SteamGOG) pada 26 Maret 2024.

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks