Game Battlefield Terbaru Bocorkan Screenshot Lagi

Game Battlefield Terbaru Bocorkan Screenshot Lagi | Reddit

Game Battlefield Terbaru Bocorkan Screenshot Lagi | Reddit

Selama sebulan belakangan ini sepertinya kita sudah cukup banyak mendapatkan kabar burung seputar game terbaru milik EA. Semakin banyaknya kabar burung yang beredar, EA sepertinya sudah siap untuk benar-benar mengumumkan game terbarunya pekan depan. Meskipun begitu tetap saja masih ada sebuah bocoran lagi yang beredar belakangan ini. Benar, rupanya kita lagi-lagi kedatangan Screenshot Battlefield yang baru.

Battlefield Terbaru Kobocoran Screenshot Lagi

https://twitter.com/User_IDavee/status/1400910898475278338

EA memang selalu saja merilis game Battlefield terbarunya setiap 1-2 tahun sekali. Hal ini memang sudah menjadi rutinitas yang dipahami oleh kalangan gamer. Beberapa waktu yang lalu pihak EA pernah kebocoran beberapa Screenshot yang menunjukkan setting game Battlefield 6 pada era Modern tepatnya WW3. Screenshot yang bocor ini juga sudah terkonfirmasi oleh sang Developer langsung.

Sementara itu, bocoran screenshot terbaru dibagikan oleh media luar termasuk IGN. Melalui postingan tersebut, kita secara jelas dapat melihat berbagai Screenshot Gameplay dari game Battlefield terbaru ini. Seperti yang sudah mereka janjikan, pada seri terbaru ini kita akan kembali ke era pertempuran Modern WW3. Meskipun hanya sedikit yang bocor, tetapi player dapat melihat beberapa perubahan persenjataan game ini.

Bocoran Ini Langsung Dikonfirmasi Oleh EA

Melanjutkan hal ini, IGN menegaskan bahwa Screenshot tersebut merupakan build pre-alpha gamenya. Namun tetap saja, Visual yang mereka berikan ini cukup lebih memanjakan dari seri sebelumnya. Belum lagi, kita nantinya bisa mengendarai Helicopter Osprey dan Tank berjenis baru. Kini kabar yang bocor ini sudah tersebar ke beberapa Sosial Media dan juga Media ternama lainnya.

Melihat adanya bocoran yang tersebar, Tom Handerson sebagai sang Director menanggapi hal tersebut dengan konfirmasinya. Ia menyatakan bahwa Screenshot ini memang diambil dari Battlefeild terbaru yang sudah mereka kerjakan. Mereka juga menjelaskan bahwa game ini bisa lebih bagus lagi, semua itu akan tampak dalam Trailer yang akan rilis sebentar lagi. Bagaimanakah menurut kalian, apakah kalian semakin tidak sabar untuk mencobanya?

Exit mobile version