Masih ingatkah kalian dengan game buatan Spike Chunsoft yang satu ini? Setelah menghilang beberapa saat, mereka kembali lagi dengan kabar terbaru dari game adaptasi Made in Abyss. Seakan menjawab pertanyaan para gamer, Spike Chunsoft akhirnya melepas Screenshot baru dari Made in Abyss: Binary Star. Kira-kira bakal seperti apakah tampilannya? Yuk ikuti terus pembahasan Gamedaim News berikut ini.
Made In Abyss merupakan serial anime bergenre Dark fantasy dan Science Fiction. Mengisahkan seorang anak perempuan yang punya ambisi untuk bertemu Ibunya pada kedalaman lubang Abyss penuh kutukan. Ia mendapatkan bantuan dari robot laki-laki yang berasal dari Abyss untuk memulai petualangan baru. Semakin dalam mereka menyelam, maka kutukan penyakit dan monster mematikan akan semakin kuat.
DAFTAR ISI
Made in Abyss: Binary Star Unjuk Screenshot Baru, Perlihatkan Karakter dan Weapon
Melalui laporan yang kami dapatkan lewat situs Media Gematsu, Spike Chunsoft secara resmi menampilkan banyak screenshot dari Gameplay Made in Abyss: Binary Star. Seperti yang telihat, game ini mengangkat konsep Action RPG dengan menawarkan peta Semi Open-World. Selain itu, dari gaya Visual game tersebut juga lebih fokus pada pendekatan simpel layaknya game Nintendo Switch pada umumnya.
Melanjutkan informasi ini, Made in Abyss: Binary Star juga menawarkan elemen Character Customization serta Item Upgrade. Terlebih lagi, game ini sepertinya juga menyajikan konsep pemilihan Dialog layaknya Visual Novel. Sayangnya, hingga saat ini kita masih belum tahu banyak soal konsep sepenuhnya. Itu karena pihak Developer sendiri mengaku masih belum siap memberikan Video Gameplay dari game tersebut.
Siap Meluncur pada Tahun 2022 Mendatang
Jika kalian sudah pernah menonton, maka kalian pastinya sudah tahu bahwa serial tersebut bukanlah anime untuk anak-anak. Banyak sekali elemen menyentuh serta mengerikan yang terjadi pada plot anime ini. Cerita yang mereka tawarkan cukup kompleks serta penuh dengan konflik yang disturbing. Mengangkat anime ini menjadi video game tentunya adalah langkah yang tepat. Mengingat serial ini begitu populer bagi kalangan Otaku.
Bagi kamu yang sudah tidak sabar, Made in Abyss: Binary Star Falling into Darkness sendiri kabarnya baru akan rilis pada tahun 2022 mendatang. Sayangnya untuk saat ini kita masih belum tahu kapan kira-kira game ini rilis. Tetapi, pihak Dev mengkonfirmasi bahwa mereka akan meluncurkan game tersebut ke PC, Nintendo Switch, dan PS4. Bagaimanakah menurut kalian, apakah kalian tertarik untuk mencobanya?