BeritaCheatPUBG Mobile

PUBG Mobile Berhasil Banned 2 Juta Akun Dalam Kurun Waktu Seminggu

Tencent sebagai developer PUBG Mobile baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka telah memblokir setidaknya 2 juta akun lebih dalam waktu seminggu. Hal ini dilakukan oleh Tencent karena banyaknya pengguna cheat di PUBG Mobile. Alhasil, mereka membanned para cheater.

Lalu, berapa jumlah pasti dari akun yang berhasil Tencent blokir? Yuk simak artikel berikut sampai habis.


Berbagai Macam Cheat Digunakan oleh Pemain PUBG Mobile

7 Cheat Pubg Mobile Terbaru 2020, Dari Wallhack Sampai Auto Headshot! Gamedaim
Cheat PUBG Mobile | Pinterest

Berdasarkan informasi, Tencent memblokir 2.395.953 akun dari tanggal 18 sampai 24 Desember 2020. Tencent memblokir akun-akun tersebut karena penggunaan hack atau cheat di PUBG Mobile. Mayoritas akun yang diblokir menggunakan berbagai fitur cheat seperti Auto-Aim, X-Ray Vision, dan Speed Hack.

Agar lebih jelas, berikut persentase fitur cheat yang banyak digunakan oleh para pemain di PUBG Mobile.

  • Modification of the Character Model: 23%
  • Auto-Aim Hacks: 16%
  • Speed Hacks: 14%
  • X-ray Vision: 14%
  • Modification of Area Damage: 13%
  • Other: 20%

Menariknya, jumlah akun yang diblokir pada minggu tersebut termasuk tinggi. Pasalnya, laporan mingguan yang Tencent rilis hanya menyebut ada sekitar 1,5 juta akun yang mereka blokir. Tentu, ada alasan mengapa di minggu tersebut terjadi kenaikan yang begitu signifikan.


Cheater Bisa Kamu Temui di Berbagai Macam Rank

PUBG Mobile
PUBG Mobile | Istimewa

Selain merilis persentase penggunaan fitur cheat oleh pemain PUBG Mobile, Tencent juga merilis data mengenai rank yang paling sering menggunakan program ilegal. Lebih jelasnya simak sampai habis.

  • Conqueror: 2%
  • Ace: 7%
  • Crown: 14%
  • Diamond: 16%
  • Platinum: 14%
  • Gold: 10%
  • Silver: 8%
  • Bronze: 29%

Dari data yang ada, rank Bronze menyumbang persentase yang cukup besar. Hal ini memang cukup wajar. Namun, perbedaan antara pengguna cheat di rank Silver dan Ace terbilang tidak cukup jauh. Ini tentu sedikit mengkhawatirkan bagi ekosistem PUBG Mobile.

Lebih lanjut, PUBG Mobile juga merilis sebuah video yang memperlihatkan bagaimana konsekuensi yang pemain terima ketika menggunakan cheat. Tentu saja, Tencent selaku developer telah melakukan berbagai cara untuk memberantas para cheater.


Bagaimana pendapat kamu mengenai hal ini? Tulis di kolom komentar yuk.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks