Selama seminggu belakangan ini, EA Games sudah banyak memberikan detail soal game terbaru miliknya Battlefield 2042. Sukses besar dengan masa Open-Beta gamenya, kali ini kita kembali lagi dengan kabar terbaru. Untuk menyambut tanggal peluncuran, Nvidia baru saja unjuk tampilan Ray-Tracing dari Battlefield 2042. Kira-kira bagaimanakah visualnya? Yuk ikuti pembahasan Gamedaim News berikut ini.
Battlefield 2042 baru-baru ini telah melepas fase Open-Beta gamenya yang cukup memuaskan. Bahkan, tak jarang juga para gamer mengaku senang dengan Mode Conquest miliknya yang lumayan seru. Meskipun begitu, pada fase Open-Beta game ini, Battlefield 2042 masih memiliki banyak keterbatasan. Salah satunya adalah fitur Ray-Tracing yang sebelumnya sudah mereka janjikan.
Battlefield 2042 Unjuk Visual Ray-Tracing
Melalui kabar yang kami peroleh lewat Channel YouTube milik Nvidia, EA Games pada akhirnya mengungkap tampilan Battlefield 2042 dalam Ray-Tracing. Seperti yang terlihat, visual game tersebut semakin memanjakan lengkap dengan dukungan DLSS dan Nvidia Reflex. Tidak hanya visual refleksi-nya saja yang tampil secara Real-Time, Pencahayaan, Texture, dan Particle pun ikut meningkat dengan teknologi ini.
Yang paling penting dari itu semua, Nvidia juga menyajikan peningkatan signifikan dari efek Ambient Occlusion. Dengan adanya teknologi ini, seluruh objek yang kamu temui pada gamenya akan terlihat lebih natural. Sayangnya, pada saat adegan di udara, video Demo ini menampilkan penurunan hingga 30 FPS. Kemungkinan besar, Gameplay-nya sendiri memang direkam menggunakan versi Beta saat ini.
Bawakan Fitur DLSS dan Nvidia Reflex
Sekedar mengingatkan lagi bahwa, Battlefield 2042 telah dijanjikan untuk memiliki pengalaman Combat Shooter multiplayer yang terbarik. Hal ini, telah mereka buktikan dengan kehadiran Mode baru seperti Hazard Zone dan Battlefield Portal. Sementara itu, game ini juga memberikan pertempuran super besar dengan jumlah player sebanyak 64 VS 64. Selain itu, kamu dapat memilih 10 pilihan Specialist baru yang tersedia.
Jika kalian sudah tidak sabar, Battlefield 2042 akan rilis secara Full pada tanggal 19 November 2021 mendatang. Semua gamer dapat mengakses game ini melalui platform PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series. Para Player juga sudah bisa melakukan Pre-Order game tersebut melalui Store Digital Origin atau Steam Store. Karena EA sudah menjanjikan banyak informasi lanjutan, tentunya kita akan terus menunggu kedatangannya.