Sebuah kabar terbaru kembali datang dari perusahaan konsol ternama Nintendo. Seperti biasanya, pada hari ini kita mendapatkan sebuah kabar mengejutkan seputar perangkat konsolnya yaitu Nintendo Switch. Baru-baru ini fans dibuat terkejut dengan rencana Nintendo yang ingin memperkecil ukuran Box Nintendo Switch hingga 20%. Apa yang sebenarnya terjadi? Yuk ikuti terus berita hardware terbaru berikut.
Setiap tahunnya, penjualan Nintendo Switch telah mengalami penurunan, namun jumlah permintaan konsol ini masih cukup kuat bahkan hingga tahun 2022. Alih-alih merayakan pencapaian tersebut, pihak produsen konsol malah kesulitan memenuhi pasar yang tersebar di berbagai belahan dunia. Untuk mengatasi hal ini, Nintendo punya ide cukup pintar agar konsol Nintendo Switch lebih cepat sampai ke tangan para gamer yang menantikan.
Nintendo Perkecil Ukuran Box Nintendo Switch Untuk Tingkatkan Pengiriman
Cara tersebut rupanya datang dari Box packaging konsol miliknya ini. Benar, melalui laporan yang kami dapatkan lewat situs media Nikkei. Nintendo selaku produsen konsol tersebut berniat untuk mengecilkan ukuran box Nintendo Switch sampai 20%. Hal ini diperlukan agar mereka dapat meningkatkan jumlah pengiriman yang lebih efisiesi. Dengan ukuran box yang kecil, Nintendo dapat memuat lebih banyak perangkat ke kontainer pengirimannya.
Situs analisa Vooks telah menghitung angka dan mencatat bahwa Box packaging Nintendo Switch berukuran 14% lebih besar dari kotak Nintendo Switch OLED yang baru saja rilis. Saat ini Nintendo sudah mulai mengurangi pembuatan Box packaging lama untuk beralih ke yang baru. Tidak jelas kapan tepatnya Nintendo akan menerapkan perubahan. Tetapi Box Nintendo Switch yang muncul dalam waktu dekat mungkin akan terlihat jauh lebih kecil.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Penjualan Nintendo Switch Alami Penurunan
Sementara penjualan tahunan Nintendo Switch telah turun, Nintendo baru-baru ini telah melaporkan jika penjualannya menembus total 111 juta unit sejak rilis di awal tahun 2017 lalu. Di sisi lain, lebih dari 100 juta juga pengguna masih memainkannya setiap tahun. Itu berarti sebagian besar pemain yang membeli Switch masih menikmatinya secara aktif.
Perangkat tersebut telah terjual lebih dari Nintendo Wii (101,63 juta unit), tetapi masih duduk di posisi bawah Nintendo Game Boy (118,69 juta). Meskipun Nintendo berusaha mencoba menjual lebih banyak konsol dengan mengubah ukuran Box, kekurangan semikonduktor dan komponen lainnya juga masih memengaruhi angka penjualannya hingga saat ini. Jadi, bagaimanakah pendapat kalian, apakah perubahan ukuran diperlukan?.