Dalam beberapa hari kedepan, miHoYo akan kembali mengadakan Program Special atau Livestream Genshin Impact 2.4. Tentunya, dalam livestream tersebut akan terungkap beberapa hal menarik yang wajib kamu ketahui.
Tentunya, kalian pasti penasaran dengan jadwal livestream tersebut bukan? Maka dari itu yuk simak artikel berikut ini sampai habis.
Livestream Genshin Impact 2.4

Genshin Impact 2.4 akan berlangsung pada tanggal 26 Desember 2021. Nantinya, jam akan berbeda-beda tergantung server atau region kalian.
- December 26, 2021, 07:00 a.m. EST
- December 26, 2021, 04:00 a.m. PT
- December 26, 2021, 12:00 noon GMT
Walau tidak menjelaskan secara rinci, besar kemungkinan jika akan ada karakter re-run yang muncul di Genshin Impact v2.4. Sebab, beberapa rumor menyebut bahwa akan ada karakter DPS yang rilis di versi tersebut.
- Banner pertama kemungkinan besar akan didatangi oleh Xiao
- 5-star Anemo, Polearm User.
- Sedangkan di banner kedua di tempati oleh dua karakter baru.
Nonton di Mana?

Untuk versi Tiongkok, Live Streaming perkenalan konten v1.5 bisa disaksikan melalui platform Bilibili. Sebelumnya, acara tersebut memang terus hadir di platform yang berasal dari Tiongkok ini.
Sementara itu, versi Inggris dari acara tersebut bisa disaksikan melalui channel YouTube Genshin Impact. Walau begitu, beberapa streamer Genshin Impact biasanya selalu mengadakan nonton bareng dan kalian bisa dengan mudah menemukannya melalui di kolom pencarian YouTube.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Bagaimana pendapat kamu mengenai livestream Genshin Impact 2.4? Yuk tulis di kolom yang telah kami sediakan yah. Jangan lupa untuk membagikan informasi ini ke rekan kalian juga yah kawan-kawan. Kunjungi Gamedaim untuk Informasi lainnya.