Berita

Intel Hadirkan Tiger Lake-H, Prosesor Mobile Generasi Ke-11 Seri H

Intel hari ini merilis prosesor mobile Intel® Core™ Generasi ke-11 Seri H terbaru ke seluruh dunia. Seri Intel tersebut memiliki kode “Tiger Lake-H”.

Intel hari ini merilis prosesor mobile Intel® Core™ Generasi ke-11 Seri H terbaru ke seluruh dunia. Seri Intel tersebut memiliki kode “Tiger Lake-H”.

Seri tertinggi Gen-11 Seri H ini ialah Intel® Core™ i9-11980HK sebagai prosesor laptop gaming terbaik dunia saat ini. Intel Core i9-11980HK menghadirkan laptop dengan kinerja mumpuni untuk bermain game. Bukan hanya itu, kecepatan hingga 5 GHz prosesor ini sangat cocok untuk para content creators dan para profesional.

Wakil presiden direktur Intel Corporate, Chris Walker mengatakan bahwa seri-H terbaru ini menjadi perpanjangan mobile generasi ke-11 mereka.

“Prosesor seri-H baru ini merupakan perpanjangan yang menarik dari keluarga prosesor mobile Generasi ke-11 kami dengan peningkatan performa double-digit single core dan multi-core, gameplay terdepan, penyimpanan yang terpasang langsung dan 20 jalur PCIe 4.0 untuk para antusias platform bandwith.

Chris Walker, wakil presiden direktur dari Intel Corporate dan general manager dari Mobile Client Platforms Group.

Selain itu, Chris juga mengatakan bahwa Seri-H Generasi ke-11 menjadi prosesor mobile terbaik dalam hal kinerja.

Seri-H Generasi ke-11 adalah prosesor mobile dengan kinerja paling baik di industri dan memberdayakan pengguna untuk bermain game, berkreasi, dan terhubung dengan performa terdepan untuk seluruh kebutuhan para antusias.”

Lewat prosesor Intel Core Generasi ke-11 seri H yang baru, Intel memanfaatkan keahlian mendalam pada desain prosesor tingkat lanjut dan PC gaming untuk menghadirkan prosesor laptop gaming terbaik bagi para gamers dari seluruh dunia.

Intel Tiger Lake H Mobile Processor Component
Intel Tiger Lake H Mobile Processor | Istimewa

Tiger Lake-H yang Mendukung Pekerjaan Kreatif

Intel Gen-11 seri H mobile prosesor ini memberdayakan para pekerja kreatif dalam menjalankan tugas dengan lebih cepat. Tentunya, hal ini berkat komponen dan konektivitas terbaik di kelasnya.

Dengan 20 jalur PCIe Gen 4— yang pertama untuk jenis laptop mana pun — prosesor ini menawarkan streaming video 4k HDR / Dolby Vision, konfigurasi yang kaya dengan penyimpanan yang cepat, Intel® Optane™ hybrid untuk kinerja dan kapasitas yang tinggi, dukungan 6GHz Intel® Killer ™ Wi-Fi 6E (Gig +), dan Thunderbolt ™ 4 hingga 40 gigabyte (GB) per detik untuk koneksi yang lebih cepat.

Berikut daftar lengkap fitur yang Intel Gen-11 Seri-H ini cakupi:

  • 20 jalur PCIe Gen 4.0 dengan teknologi Intel®Rapid Storage yang dapat ter-booting dalam Raid 0. PCIe total hingga 44 jalur termasuk 24 jalur PCIe Gen 3.0 dari hub pengontrol platform khusus.
  • Dukungan memori hingga DDR4-3200.
  • Thunderbolt ™ 4 dengan kecepatan transfer hingga 40Gbps.
  • Discrete Intel® Killer ™ Wi-Fi 6E (Gig +).
  • Dual Embedded Display Port terintegrasi untuk tampilan pendamping dengan daya optimal.

Informasi lebih lanjut tentang generasi Intel terbaru ini, bisa kalian cek lewat situs resmi mereka di sini.

Remaja Gen Z yang punya memori nostalgia zaman SD saat bermain Stronghold Crusader, Harvest Moon: Back to Nature, sampai Warcraft II. Hubungi: irgie@gamedaim.com

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks