Baru-baru ini, berhembus kabar bahwa salah satu game dari publisher Indonesia yaitu Gemscool akan menutup layanan pada game favorit mereka, Dragon Nest. Hal itu dikarenakan adanya pemberitahuan mengenai penutupan layanan yang diinformasikan melalui Notice Maintenance mereka.
Lantas apakah Dragon Nest memang benar-benar bakal ditutup? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
Layanan Cash Shop Telah Ditutup Oleh Gemscool
Notice Maintenance yang dirilis oleh pihak Gemscool mengatakan bahwa mereka telah menutup layanan Cash Shop pada 7 Juni 2019 lalu. Setelah maintenance pun, pihak Gemscool tidak memberikan pendapat terkait tutupnya layanan tersebut.
Ditutupnya Layanan Cash Shop Oleh Gemscool Adalah Tanda Berakhirnya DN INA
Seperti kebanyakan game pada umumnya, jika mereka ingin menutup game tersebut pastinya yang pertama diberhentikan adalah layanan mikrotransaksi di dalam game tersebut.
Hal ini pun dialami oleh Dragon Nest INA yang menutup layanan Cash Shop mereka.