BeritaPCPlaystationPS4

Diablo IV Akan Bawa Sistem Season Pass Lagi dan Fokus Pada Cosmetic Shop

Blizzard akan gunakan sistem Season Pass seperti Diablo III di Diablo IV. Bakal seperti apa jadinya?

Perilisan Diablo Immortal gagal memenuhi ekspektasi para fans yang telah lama menantikannya. Namun, perlu diingat bahwa game tersebut bukanlah satu-satunya proyek yang tengah dikerjakan oleh Blizzard saat ini. Setelah cukup lama mengalami proses penundaan, baru-baru ini fans dikejutkan dengan berita kembalinya sistem Season Pass di Diablo IV. Kira-kira bakal seperti apa jadinya? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut.

Diumumkan pertama kali pada tahun 2019 lalu, Diablo IV merupakan salah satu game RPG yang berhasil menjadi bintang utama saat menghadiri pergelaran Blizzcon 2019. Bagaimana tidak, ini merupakan game Top-Down Dungeon Crawler yang paling diantisipasi cukup lama. Terlebih lagi setelah melalui proses penundaan selama 1 tahun penuh tanpa adanya tanggal perilisan diluar fase Pra-Registrasi.

Blizzard Akan Gunakan Sistem Season Pass Seperti Diablo III di Diablo IV

Dilansir lewat blog resmi milik mereka, Blizzard selaku pengembang mengatakan Diablo IV akan mengikuti seri sebelumnya dengan mengimplementasi sistem Season Pass. Dalam sebuah pernyataan, mereka menyebut “Sistem Season Pass Diablo IV diadaptasi dari Diablo III” Lebih lanjut, “Ketika musim baru dimulai, semua karakter dari musim sebelumnya dipindahkan ke Eternal Realm di mana Anda dapat terus bermain, naik level, dan mengumpulkan loot.”

Yang menarik, mereka juga mengikuti cara yang dilakukan oleh Overwatch 2 yaitu menghilangkan sistem Loot Box. Lebih lanjutm, konten Post-launch akan dirilis secara terstruktur di setiap Season yang akan berotasi setiap tiga bulan. Layaknya Diablo III, seri ini akan memungkinkan pemain mendapatkan hadiah dengan menyelesaikan segudang pilihan tantangan, dan Blizzard akan menawarkan Battle-Pass musiman yang lebih tradisional juga.

Seperti Overwatch 2, Diablo IV Tidak Akan Gunakan Sistem Loot Box Lagi

Mereka memastikan bahwa sistemnya akan menghadirkan “Tier gratis dan Premium tier.” Fans berharap agar kedua Tier tersebut tetap menawarkan kualitas item yang setara. “Kosmetik terbaik tidak eksklusif untuk toko saja,” Armor paling mewah Diablo IV adalah item drop yang dapat diperoleh melalui progress, bukan membeli. Sekali lagi, Blizzard menjelaskan “tidak ada yang bisa ditawarkan di toko yang memberikan keuntungan gameplay.”

Bagi kalian yang sudah tidak sabar, maka Diablo IV dikabarkan akan meuncur pada tahun 2023 mendatang. Sayangnya, untuk sementara ini kita masih belum mendapatkan tanggal perilisan secara pasti. Game ini dapat kalian mainkan melalui platform PC, PS5, dan Xbox Series. Seperti biasa, pengguna PC dapat medaftarkan diri melalui halaman Battle.net. Bagaimanakah menurut kalian, tertarik untuk membelinya?

Pengamat Game PC dan Konsol - suka Pinguin.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks