Pandemi Covid-19 membuat sektor industri dunia mengalami sedikit kekacauan. Mulai dari terhambatnya berbagai produksi hingga sulitnya melakukan pengiriman terhadap barang-barang yang telah dibuat.
Walau begitu, ada satu industri yang justru mengalami keuntungan berlipat ganda di masa pandemi Covid-19. Yap, Game menjadi salah satu sektor yang grafiknya justru mengalami peningkatan beberapa bulan terakhir ini. Mengapa bisa? Mari simak artikel berikut ini.
Contents
1. Game Jadi Hiburan Tersendiri Bagi Masyarakat

Perlu kalian ketahui, masa pandemi Covid-19 ini membuat banyak orang yang harus tinggal dirumah mereka masing-masing. Hal inilah yang membuat game menjadi sarana hiburan tersendiri bagi mereka yang tengah berada di rumah.
Beberapa laporan juga menyebutkan bahwa orang-orang saat ini lebih senang bermain game sembari menghabiskan waktu mereka dirumah. Selain itu, ini menjadi suatu hal baru bagi mereka yang jarang bermain game.
2. Penjualan Game Digital Meningkat Pesat

Karena sulitnya melakukan pengiriman barang, penjualan game digital menjadi opsi yang paling masuk akal. Hasilnya, game-game saat ini lebih banyak terjual secara digital ketimbang fisiknya.
Sebut saja misalnya Nintendo yang berhasil meraup 1,3 triliun yen (Rp183 triliun) di akhir Maret 2020 lalu. Selain Nintendo, Electronic Arts juga mengalami peningkatan dalam jumlah penjualan game. Tercatat, EA meraih US$5,54 miliar (sekitar Rp82,8 triliun).
3. Steam Catatkan Jumlah Pemain Tertinggi

Menemani masa isolasi mereka dirumah, kebanyakan orang memilih untuk memainkan game yang berada di platform Steam. Tercatat, Steam berhasil mendapatkan 22 juta pemain di bulan Maret 2020 lalu.
Ini membuktikan bahwa Steam menjadi salah satu platform yang paling banyak digunakan oleh masyarakat saat ini.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
4. Tak Ketinggalan, Esports Juga Mengalami Kenaikan

Sebagai contoh, Twitch beberapa hari yang lalu melaporkan bahwa mereka berhasil mencapai 2 miliar jam tayang selama pandemi Covid-19. Ini berdasarkan laporan dari Quartz yang menyebut bahwa Twitch meraih angka fantastis dalam jumlah tayangan.
Di sisi lain, jumlah streamer dari Twitch mengalami peningkatan yang terbilang cukup besar. Disisi lain, peningkatan angka tersebut dipengaruhi oleh banyaknya turnamen yang digelar secara online dan disiarkan secara langsung di Twitch.
Walau industri game mengalami peningkatan yang cukup besar, kita tentu berharap bahwa pandemi Covid-19 bisa segera berakhir dengan cepat.