Ayumi Ito adalah salah satu pengisi karakter di industri game yang sangat terkenal. Ia memulai debutnya tepat pada tahun 2005 lalu dan menjadi salah satu pengisi suara karakter di Kingdom Hearts 2. Pengisi suara Tifa di Final Fantasy VII Remake ini juga memiliki suara yang sangat cocok untuk karakter sang wanita cantik ini.
Tidak tergantikan, Ayumi Ito dipastikan akan kembali mengisi suara Tifa di Final Fantasy VII Remake yang akan segera dirilis pada tahun depan. Namun sayangnya, belum lama ini muncul kabar bahwa Ito mendapat perlakuan buruk hingga ancaman pembunuhan.
Dapat Ancaman dari Seorang Wanita
Dilansir dari The Sankei News, Ito mendapatkan ancaman pertama dari sosok wanita di usia 20-an tahun lewat pesan yang dikirim ke website agensi Ito pada musim panas lalu. Perempuan tersebut mengatakan kalau dia sangat membenci Ito sampai dia ingin membunuhnya.
Ancaman ini didapatkan Ito karena partisipasinya dalam semacam drama live-action. Tak hanya itu saja, Ito kembali mendapat ancaman brutal di bulan yang sama dari sosok pria di usia 30-an tahun yang mengirim pesan ancaman ke Square Enix. Sama seperti sebelumnya, pria ini ingin pengisi suara Tifa di Final Fantasy VII Remake di ganti.
Ito sangat cocok untuk mengisi suara karakter
Belum jelas alasan kenapa mereka berdua ingin Ayumi Ito diganti. Padahal suara itu sendiri diketahui sangatlah cocok dan memang sudah tidak asing lagi di industri game. Dimana ia selalu sukses mengisi suara-suara karakter yang ia perankan.
Terakhir, ia mengatakan bahwa Ito membuat dirinya ingin mencongkel matanya sendiri. Kedua tersangka ini sudah dipastikan tidak saling mengenal satu sama lain dan keduanya juga sudah mendapat tuntutan. Semoga ancaman ini tidak membuat Ito patah semangat untuk terus mengisi suara karakter-karakter di industri game ya.