BeritaXbox

Microsoft Umumkan Spesifikasi Resmi Xbox Series X!

Pada akhir tahun lalu, tepatnya di ajang The Game Awards, Microsoft secara resmi mengumumkan kehadiran dari konsol next-gen milik mereka yang diberi nama Xbox Series X. Tentu rumor tentang kehadiran konsol ini memang sudah terdengar cukup lama, namun pada akhirnya diumumkan juga oleh Phill Spencer.

Konsol ini diumumkan langsung oleh Phil Spencer di atas panggung. Bentuknya sendiri hampir mirip seperti PC karena didominasi aspek vertikal.

Xbox Series X

Disaat pengumumannya, konsol next-gen milik Microsoft ini dipastikan akan memiliki performa yang sangat tinggi dan bahkan rumornya lebih tinggi dibandingkan PlayStation 5.

Melalui Xbox Series X, Microsoft sekali lagi ingin menghadirkan sebuah pengalaman bermain game dengan performa yang sangat tinggi. Nah, setelah sekian lama menunggu, akhirnya pihak Microsoft baru-baru ini telah mengumumkan spesifikasi resmi dari Xbox Series X sendiri. Penasaran dengan hal tersebut? Cek dibawah ini.

Spesifikasi Resmi Xbox Series X!


  • CPU 8x Cores @ 3.8 GHz (3.66 GHz w/ SMT) Custom Zen 2 CPU
  • GPU 12 TFLOPS, 52 CUs @ 1.825 GHz Custom RDNA 2 GPU
  • Die Size 360.45 mm2
  • Process 7nm Enhanced
  • Memory 16 GB GDDR6 w/ 320mb bus
  • Memory Bandwidth 10GB @ 560 GB/s, 6GB @ 336 GB/s
  • Internal Storage 1 TB Custom NVME SSD
  • I/O Throughput 2.4 GB/s (Raw), 4.8 GB/s (Compressed, with custom hardware decompression block)
  • Expandable Storage 1 TB Expansion Card (matches internal storage exactly)
  • External Storage USB 3.2 External HDD Support
  • Optical Drive 4K UHD Blu-Ray Drive
  • Performance Target 4K @ 60 FPS, Up to 120 FPS

Menariknya, dengan spesifikasi diatas, konsol next-gen milik Microsoft ini mampu menjalankan 3-5 game sekaligus. Xbox Series X nantinya juga mendukung resolusi hingga 8K, framerate hingga 120fps, dan teknologi ray tracing.

Xbox Series X sendiri rencananya akan meluncur pada akhir tahun 2020 ini. Bagaimana menurut kalian mengenai hal ini? Berikan tanggapannya dibawah ya.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks