Jadwal BilzzCon 2021, Ungkap Detail Overwatch 2 dan Diablo Terbaru

Blizzcon 2021

Blizzcon 2021 | Blizzard

Dalam waktu dekat, Blizzard Entertainment bakal mengadakan acara BlizzCon 2021 yang berlangsung secara digital. Dalam acara tersebut, Blizzard membagikan sejumlah informasi seputar Overwatch 2 dan Diablo 4.

Lebih lanjut, akan ada banyak hal-hal menarik di acara yang berlangsung minggu depan nanti.


Jadwal BlizzCon 2021

Overwatch | Wccftech

Acara ini akan berlangsung mulai tanggal 19 Februari 2021 mendatang. Setidaknya, Blizzard mengatakan bahwa event ini berlangsung selama 1 jam di enam platform streaming berbeda. Nantinya, setiap saluran akan fokus terhadap satu game saja.

Sementara itu, saluran utama Blizzard akan fokus terhadap World of Warcraft, Hearthstone, Diablo, Overwatch, serta beberapa game strategi seperti StarCraft, Warcraft 3, Heroes of the Storm, dan konten lainnya.

Salah satu hal menarik dari BlizzCon 2021 adalah Community Showcase yang berlangsung di tanggal 20 Februari 2021. Acara ini sendiri akan dipandu oleh Darin De Paul yang turut berperan dalam beberapa game seperti Overwatch dan World of Warcraft.

Khusus Community Showcase, segmen ini akan menyoroti berbagai seni terbaik dari para cosplayer serta Behind the Scene dari Overwatch 2 dan Diablo. Bagi kamu yang ingin mengetahui jadwal lengkapnya, kalian bisa mengunjungi situs resmi milik Blizzard Entertainment.


Blizzard Gratiskan Tiket Pembukaan Acara Tersebut

Blizzcon 2021 | Blizzard Entertainment

Melalui “2020 Blizzard Fireside Chat”, Presiden Blizzard, J Allen Brack menjelaskan bahwa event pengganti Blizzcon yang siap mereka selenggarakan tanggal 19-20 Februari 2021 bisa kalian saksikan secara gratis.

Allen juga menjelaskan bahwa ini adalah pertama kalinya Event ini tidak memungut biaya alias gratis.

Meskipun hanya hadir dengan cara Virtual, Allen Brack dengan tegas menjelaskan bahwa Event ini tidak akan ketinggalan sedikitpun informasi tentang game terbaru yang akan siap hadir.

Tidak hanya itu, event ini juga kabarnya akan tak kalah meriah dengan tahun lalu. Tentu hal ini terdengar sangat menjanjikan berhubung bulan yang mereka pilih juga bertepatan denganUlang Tahun Blizzard yang ke-30.


Bagaimana pendapat kamu mengenai acara ini? Yuk tulis di kolom yang telah kami sediakan di bawah. Jangan lupa untuk terus update perkembangan kalian di BlizCon 2021 mendatang.

Exit mobile version