Tim Sweeney, CEO dari Epic Games kembali mengeluarkan sebuah pernyataan yang cukup mengejutkan. Ini lantaran, Tim ingin Epic Games Store dapat dirilis di platform Mobile.
Keingingan Tim tak lepas dari mudahnya para gamer untuk mengakses smartphone mereka setiap saat. Tidak hanya itu, ada beberapa hal yang akan dilakukan oleh Tim jika Epic Games Store rilis di Mobile.
Epic Games Store Buka Peluang Bagi Developer untuk Merilis Game di Mobile
![Incar pasar smartphone, tim sweeney ingin epic games store rilis di mobile! 2 Egs mobile](https://gamedaim.com/wp-content/uploads/2020/06/EGS-Mobile.jpg)
Tidak hnaya memfokuskan diri terhadap developer game PC saja, Epic Games Store membuka peluang bagi para developer yang ingin merilis game mereka di pasar Mobile.
Berdasarkan wawancara dari Tim bersama dengan GameSpot di sebuah acara bertajuk Play For All, Tim berkata bahwa Epic Games Store akan segera hadir untuk Android dan iOS menyusul kemudian hari. Pernyataan Tim ini diperkuat dengan kemampuan Smartphone yang sudah dapat memainkan game-game berat seperti Call of Duty Mobile hingga Fortnite.
Tim memiliki tekad untuk untuk memajukan industri dan memberikan peluang kepada developer lainnya agar dapat merilis game mereka. Kehadiran Epic Games Store nantinya akan memberikan opsi bagi developer yang tak bisa merilis game mereka di Play Store maupun App Store.
Epic Games Store Bisa Saja Menyiapkan Game Gratis di Android maupun iOS
![Incar pasar smartphone, tim sweeney ingin epic games store rilis di mobile! 3 Epicgamesstore 1400x788 115627d82416826e240d42891ede4afe7975ba19. 0](https://gamedaim.com/wp-content/uploads/2019/08/EpicGamesStore_1400x788_115627d82416826e240d42891ede4afe7975ba19.0.jpg)
Jika telah merilis Epic Games Store di Android dan iOS, Tim bisa saja memberikan game-game gratis seperti yang mereka lakukan saat ini. Seperti yang kita ketahui, Epic Games Store termasuk salah satu platform penjualan game digital yang sering memberikan game-game gratis.
Tak tanggung-tanggung, Grand Thef Auto V dan seri Assassin’s Creed sudah digratiskan oleh Epic Games Store. Teranyar, EGS telah memberikan secara gratis Borderlands: The Handsome Collection.
Menurut kamu, kapan nih Tim merilis Epic Games Store di Android nantinya? Komen di bawah ya.