Distribusi PS5 Kemungkinan Besar Terhambat Akibat Macetnya Terusan Suez

PS5

PS5 | OFFGamers

Kapal kontainer Ever Given yang terjebak di Terusan Suez nampaknya akan berdampak langsung terhadap distribusi PS5. Pasalnya, beberapa kapal yang turut mengantri di canal tersebut membawa pasokan konsol milik Sony ini.

Lantas, apa benar akan ada kelangkaan konsol PlayStation? Yuk simak artikel berikut sampai habis.


Terhambatnya Distribusi PS5 Karena Terusan Suez

Ps5 | playstation asia

Minggu lalu, sebuah kapal kontainer besar bernama Ever Given terjebak selama beberapa hari di Terusan Suez, sebuah jalur perdagangan yang sangat penting. Lebih lanjut, macetnya Terusan Suez membuat pengangkutan barang ke Asia dan Eropa atau sebaliknya menjadi terhambat. Hal ini juga nyatanya mempengaruhi stok dari PlayStation 5.

Sekedar informasi saja, Terusan Suez merupakan sebuah canal yang dibangun antara 1859-1869 sebagai alternatif jalur lebih cepat antara Asia dan Eropa. Sebelum adanya kanal ini, setiap kapal harus memutar ke Afrika terlebih dahulu. Hal ini membuat waktu di laut menjadi lebih lama dan memakan biaya yang cukup besar.

Menurut laporan Business Insider, barang elektronik seperti PS5 yang didistribusikan dari pabrik di Asia menggunakan kapal kontainer untuk membawa konsol ini ke daratan Eropa. Setidaknya, Terusan Suez menyumbang 10% dari seluruh perdagangan global. Lebih lanjut, distribusi PS5 besar kemungkinan akan bermasalah jika Terusan Suez masih mengalami kemacetan.


Sony Kekurangan Bahan Baku

Playstation 5 | sony

Terhambatnya Terusan Suez jelas akan mempengaruhi distribusi bahan baku PlayStation 5. Sekedar informasi saja, saat ini Sony kekurangan chip semikondukter yang digunakan untuk PS5 dan Xbox Series X. Kekurangan bahan baku ini mempengaruhi produksi dari konsol next-gen.

Sebelumnya, Joseph Bide (Presiden Amerika Serikat) mengumumkan bahwa mereka tengah melakukan penyelidikan terhadap kurangnya pasokan bahan semikonduktor. Business Insider melaporkan bahwa salah satu faktor yang menyebabkan hal ini adalah ketergantungan pasar global terhadap perusahaan kecil asal Asia yang memproduksi semua bahan semikonduktor dunia.

Tentu, cukup menarik melihat apakah memang benar konsol PS5 mengalami kelangkaan akibtnya Terusan Suez. Sampai saat ini, kapal Ever Given masih berada di canal tersebut dan belum bisa dikeluarkan.


Bagaimana pendapat kamu mengenai hal ini? Tulis di kolom yang telah kami sediakan

Exit mobile version