Rumor: Apex Legends Akan Hadirkan Senjata Baru, Seperti Apa?

Rumor Apex Legends Akan Hadirkan Senjata Baru, Seperti Apa Gamedaim

Apex Legends adalah salah satu game paling fenomenal pada tahun ini. Sebelum perilisannya, Apex Legends telah memiliki lebih dari 50 juta pemain di seluruh dunia. Bisa dibilang game besutan Respawn Entertainment ini sukses capai ekpetatasi para fans selama ini. Dengan menggabungkan gameplay dan grafis yang sangat memukau.

Pada Battle Pass season 1 sebelumnya, Apex Legends telah resmi menghadirkan legend baru yang bernama Octane. Tak hanya itu, Apex Legends juga dirumorkan akan segera merilis legend baru sebelum Season 1 satu berakhir. Kini, Apex Legends lagi-lagi dirumorkan akan merilis sebuah senjata yang terlihat tidak familiar dari biasanya.

Rumor ini sendiri berawal dari salah satu thread Reddit yang dimana Mirage terlihat sedang menggunakan senjata yang tampak asing dan masih belum begitu jelas bagaimana wujud aslinya. Namun bila melihat dari bentuknya, senjata tersebut sepertinya SMG maupun Assault Rifle bukan SG maupun lainnya.

Rumor-rumor ini bisa saja memang terwujud nanti, terlebih lagi sudah banyak sekali rumor-rumor yang telah diwujudkan Respawn maupun EA selama ini. Apex Legends sendiri sudah bisa kalian mainkan secara gratis di PlayStation 4, Xbox One dan juga PC melalui Origin.

Exit mobile version