Tutorial

Beginilah Cara Mendapatkan Voucher Gratis di Speed Drifters dengan Mudah!

Game besutan Timi Studio yaitu Speed Drifters resmi di rilis di Indonesia belum lama ini. Game ini sendiri dipublish oleh pihak Garena belum lama ini. Game bertema balapan mobil ini lagi booming-boomingnya di Indonesia. Bahkan, banyak sekali gamer-gamer ataupun youtuber mulai memainkan ini. Dalam game ini, kalian harus mempunyai voucher untuk mendapatkan karakter ataupun mobil lainnya.

Nah pertanyaannya? Bagaimana cara mendapatkan Voucher tersebut secara gratis? Tentu mendapatkan voucher tersebut tidaklah sembarangan. Tanpa terkecuali kalian melakukan Top Up di Speed Drifters. Nah, bagi kalian yang ingin mendapatkan mobil ataupun karakter, kalian harus mempunyai voucher tersebut. Lalu bagaimana cara mendapatkannya? Beginilah Cara Mendapatkan Voucher Gratis di Speed Drifters dengan Mudah! Cek di bawah ini.

Beginilah Cara Mendapatkan Voucher Gratis di Speed Drifters dengan Mudah!

Mode Story

Cara yang pertama harus kalian lakukan adalah memainkan Mode Story. Ya, setiap kalian menyelsaikan mode ini, kalian akan mendapatkan sebuah Voucher. Tapi, kita hanya bisa mendapatkan 1 Voucher saat menyesaikan Mode Story satu kali. Oleh karena itu, selalu selesaikan Mode Story untuk memperbanyak Voucher kalian.

Misi Harian

Cara kedua yang harus kalian lakukan adalah menyelsaikan Misi Harian. Ya, seperti namanya, misi ini akan ada setiap hari berganti. Tapi rewards yang kalian dapatkan tidak hanya voucher saja, kalian akan mendapatkan item-item secara random, salah satunya adalah voucher.

Misi Utama

Cara ketiga yang harus kalian lakukan adalah menyelsaikan Misi utama. Nah, ini adalah salah satu sumber Voucher gratis yang paling cepet pokoknya. Misi utama tersendiri muncul saat kita naik level atau tantangan dari misi utama berbeda-beda. Satu misi akan mendapatkan 1 voucher.

Latihan

Cara keempat yang harus kalian lakukan adalah menyelsaikan Training atau Latihan. Ya, latihan adalah salah satu sumber Voucher gratis di Speed Drifters. Oleh karena itu, jangan lupa untuk menyelsaikan Trainingnya ya teman-teman.

Nah itulah Cara Mendapatkan Voucher Speed Drifters Secara Gratis. Tentu ini akan sangat berguna untuk kalian yang kekurangan uang untuk membeli atau mendapatkan item-item di game Speed Drifters. Terlebih lagi, caranya gampang banget. Banyak sekali Tutorial Speed Drifters yang belum kami berikan untuk kalian. Oleh karena itu, selalu pantau Gamedaim ya.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks