Sejak hadir pertama kali pada 24 Januari 2022, event The Final Battle terus menghadirkan berbagai misi yang membawa banyak sekali item-item keren. Menariknya semua item tersebut bisa didapatkan secara gratis. Satu item keren lainnya yang menanti kamu dalam event The Final Battle, yaitu skin Gloo Wall Skull Punker FF.
Untuk mendapat skin Gloo Wall terbaru Free Fire ini, kamu hanya cukup dengan menyelesaikan misi yang diminta. Selain itu, terdapat berbagai item lainnya yang bisa kamu dapatkan dengan mengerjakan misi event ini.
Nah, penasaran dengan tampilan dan cara mendapatkan skin Gloo Wall Skull Punker FF di event The Final Battle? Langsung saja simak pembahasan yang telah Gamedaim Tips rangkum di bawah ini.
Skin Gloo Wall Skull Punker FF

Skin Gloo Wall ini memiliki tampilan yang sangat keren dengan didominasi oleh warna hijau. Yang membuatnya lebih menarik lagi adalah di bagian tengahnya terdapat gambar kepala tengkorak berwarna putih yang menyeramkan.
Skull Punker FF ini merupakan bagian dari salah satu serial skin Free Fire yang pernah dirilis dalam beberapa waktu yang lalu. Event The Final Battle sendiri akan berlangsung dari tanggal 29 Januari 2022-31 Januari 2022.
Selain mendapatkan Gloo Wall Skull Puker FF, kamu juga bisa mendapatkan hadiah lainnya, seperti Crystal Clear Token – Gold, Jota Box, dan sebagainya.
Cara Mendapatkannya

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, cara mendapatkan skin Gloo Wall terbaru Free Fire ini sangatlah mudah. Kamu hanya harus menyelesaikan misi-misi yang disediakan. Dalam waktu 3 hari, dirasa cukup untuk menyelesaikan misi tersebut.
Nah, berikut adalah deretan misi dan hadiah di dalam event The Final Battle Free Fire ini:
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
- Top 3 dua kali: Jota Box, 1x Crystal Clear Token – Gold
- Top 3 empat kali: 2x Diamond Voucher, 2x Incubator Voucher, 3z Crystal Clear Token – Gold
- Mencapai Top 3 tujuh kali: Gloo Wall Skull Punker, 4x Crystal Clear Token – Gold
Jadi, intinya untuk mendapatkan item Gloo Wall tersebut, kamu harus bermain dan mendapatkan posisi 3 besar sebanyak tujuh kali. Jika kamu rajin, dalam waktu 1 hari saja item tersebut sudah bisa kamu dapatkan.
Nah, itulah barusan informasi mengenai cara mendapatkan skin Gloo Wall Skull Punker FF di event The Final Battle. Kunjungi terus Gamedaim agar selalu mendapatkan informasi terbaru seputar Event Free Fire lainnya.