Bagi kamu pengguna hero Aulus harus berbahagia, karena dalam waktu dekat hero berbentuk Leonin ini akan mendapatkan skin terbarunya. Sudah sewajarnya Aulus mendapatkan skin terbaru, karena sejak dirilis pada 31 Agustus 2021 lalu, hero ini masih memiliki total 2 skin saja di Mobile Legends.
Dikabarkan skin terbarunya ini akan menjadi bagian dari M4 Pass World Championship 2023 mendatang. Yang artinya kamu harus meningkatkan level M4 Pass milik Beatrix untuk bisa mengklaim hadiahnya. Meski tidak mudah, namun setiap quest tentunya akan direset setiap harinya.
Nah, penasaran dengan tampilan dan tanggal rilis skin Aulus M4 terbaru di Mobile Legends.? Langsung saja simak informasi yang telah Gamedaim Mobile Legends rangkum di bawah ini.
Skin Aulus M4 Special

Aulus adalah hero Fighter yang saat ini popularitasnya tengah menurun. Hal itu mengingat cukup banyak hero-hero yang dapat menjadi counternya saat ini. Oleh karena itu, diharapkan dengan kehadiran skin terbarunya ini, akan banyak pemain yang kembali menggunakan hero Aulus di Land of Dawn.
Skin terbaru Aulus ini bernama War Lion, dimana skin ini menjadi skin Special untuk M4 Pass selayaknya Belerick pada M3 Pass skin Roger tahun lalu.
Yang biasanya Aulus berwujud seorang Leonin mungil dengan kostum khasnya, namun pada skin ini akan membuatnya menjadi kesatria yang sudah siap untuk pergi berperang.
Sesuai dengan namanya, Aulus mengenakan kostum kesatria yang terbuat dari besi dengan beberapa aksesoris di bajunya. Kemudian terdapat sebuah telinga Lion atau Singa di bagian kepalanya.
Skin ini tampak lebih keren karena pada kapak yang digunakannya sebagai senjata terukir ukiran wajah Singa ganas seperti zaman Mesir Kuno.
Kapan Dirilis?

M4 Pass World Championship akan hadir pada bulan Desember 2022 mendatang. Itu artinya kamu sudah bisa mendapatkannya dengan membeli M4 Pass. Selain hadiah skin Aulus M4, kamu juga akan menikmati berbagai keuntungan lainnya dari M4 Pass.
Skin Special Aulus ini sudah bisa diklaim saat M4 Pass milikmu mencapai level 20. Untuk meningkatkan levelnya, kamu harus menyelesaikan quest-quest yang akan direset setiap harinya.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Untuk bocoran gameplaynya masih belum diketahui, namun melihat tampilan wallpapernya saja, sudah bisa dipastikan bahwa skin ini sangat worth it untuk dimiliki. Terlebih buat kamu the real user hero Aulus.
Nah, itulah barusan informasi mengenai bocoran skin Aulus M4 Special World Championship. Kunjungi terus Gamedaim agar selalu mendapatkan informasi terbaru seputar Skin Mobile Legends lainnya.