AndroidiOSMobileMobile Legends

Panduan Natalia Mobile Legends (ML), Stalker Paling Mematikan

Panduan Natalia Mobile Legends ini akan sangat membantu kalian dalam memahami skill-skill natalia dan Gamedaim juga memberikan tipsnya

Dulu Natalia Mobile Legends menjadi assassin langganan ban dan sangat ditakuti oleh lawan dan itu mengakibatkan dia mengalami nerf dan revamp habis-habisan. Update tersebut langsung mengubah Natalia jadi hero ampas dan terasa jadi tidak berguna sama sekali. Saat ini pun kalian pasti jarang menemukan player Natalia di rank.

Namun tahukah kalian jika natalia masih op loh jika kalian bisa memahami skill-skillnya dengan baik. Nah untuk mempermudah kalian memahami gameplay natalia, Gamedaim akan memberikan panduan Panduan Natalia Mobile Legends. Simak terus ya!

BACA JUGA:

Panduan Natalia Mobile Legends

Panduan Natalia Mobile Legends
Natalia

Skill Natalia Mobile Legends

Assassin Instinct (Pasif)

Jika natalia berada dalam semak-semak tanpa menerima damage dalam 1 detik, maka Natalia akan memasuki mode kamuflase dan mendapatkan penambahan move speed. Basic attack setelah memasuk mode kamuflase akan ditingkatkan dan menyebabkan efek silence selama 0,25 detik.

Claw Dash (Skill 1)

Natalia berlari ke arah target, memberikan Physical Damage kepada musuh yang berada di jalurnya. Setelah mengenai musuh, dia dapat mengeluarkan skill ini lagi.

Smoke Bomb (skill 2)

Natalia melepaskan (Smoke Bomb) di lokasinya, menyebabkan efek Slow kepada musuh di dalamnya sebesar 25% dan Natalia menjadi kebal terhadap Basic Attack musuh selama 4 detik.

The Hunt (ultimate)

(Pasif) : Natalia memperoleh 15% Crit Chance tambahan. (Aktif) : Natalia segera memasuki kondisi (Assassin Instinct) . Natalia dapat menyimpan hingga 2 charge dari Ultimate-nya dan setiap charge memiliki waktu isi ulang selama 30 detik. Pembunuhan creep akan mengurangi sisa waktu isi ulang saat ini sebesar 50% dari waktu isi ulang penuh.

Tips Natalia Mobile Legends

Kata Kata Natalia
Natalia

Liat Timing

Natalia sekarang bukan seperti dulu, dulu lawan hanya mendapatkan peringatan tanda seru tapi sekaran terlihat sama seperti saat menggunakan conceal. Oleh karena hal itu kalian harus menunggu timing atau jarak lawan lebih dekat sehingga bisa menyerang dengan efektif. Kalau tidak, lawan akan melihat kamu saat mendekat dan bisa saja membuat pasif natalia batal.

Combo yang Tepat

Untuk combo natalia juga sangat berbeda dari yang dulu, kalian harus memahami skill natalia dulu agar bisa menggunakan combo dengan benar. Untuk variasi combonya sendiri juga cukup bervariasi dan tergantung kondisi yang memungkinkan.

Build yang Benar

Meskipun memiliki role assassin, namun natalia lebih sering digunakan sebagai roamer meskipun pernah op jika di gold lane. Sebagai roamer, natalia hanya ada 2 pilihan build yaitu full damage atau semi tank, untuk lebih mudah kalian juga bisa menggunakan rekom build natalia dari Gamedaim.

Nah itulah panduan Natalia Mobile Legends (ML). Terus kunjungi gamedaim biar kalian mendapat panduan hero lainnya.

Saya adalah seorang penulis artikel game berpengalaman dengan dedikasi yang tinggi untuk memberikan informasi baru dan terpercaya kepada pembaca saya. Dengan latar belakang yang kuat dalam penelitian dan penulisan, saya memiliki kemampuan untuk merangkai…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks