Bagi kamu yang tidak tahu, miHoYo beberapa bulan yang lalu menambahkan fitur menebang pohon di Genshin Impact. Berbicara soal pohon, apakah kalian tahu lokasi Aralia Wood di Genshin Impact?
Jika belum, Gamedaim akan coba mengulasnya untuk kalian. Penasaran? Yuk simak artikel berkut sampai habis yah Traaveler.
Lokasi Aralia Wood

Bagi kamu yang tidak tahu, Aralia Wood bisa kalian dapatkan di Inazuma. Untuk menemukan pohon yang satu ini, Traveler bisa menunjungi Narukami Island atau lebih tepatnya di sekitar Sacred Sakura.
Selain itu, kamu bisa menggunakan Arataki Itto untuk menambang pohon. Sebab, Itto memiliki talent passive yang membuat kamu lebih mudah mendapatkan Aralia Wood. Jadi, jangan sampai tidak menggunakan passive milik Itto.
Sebagai catatan saja, kalian bisa mendapatkan Aralia Wood di sekitar Chinju Forest. Di sana terdapat banyak sekali Aralia Wood yang bisa kamu dapatkan. Jadi, jangan sampai melewatkan lokasi ini yah.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Fungsi Aralia Wood

Merujuk informasi yang ada, Aralia Wood banyak digunakan untuk furniture seperti Kitsu-Kitsu Daruma. Bukan hanya itu saja, kalian juga bisa menggunakan pohon ini untuk membuat furniture dari Inazuma lainnya.
Jadi, kalian yang tengah melengkapi set untuk karakter Inazuma tentu memerlukan Aralia Wood. Jadi, jangan sampai lupa untuk menebang pohon ketika tengah bermain Genshin Impact yah Traveler.