Item Counter Claude Mobile Legends – Claude merupakan seorang hero marksman dalam permainan Mobile Legends. Hero ini sering dipilih oleh pemain yang memiliki pengalaman tinggi. Berbeda dengan Layla yang sering dianggap sebagai hero dengan mobilitas rendah, Claude memiliki kemampuan untuk melarikan diri dengan baik.
Kecepatan gerak Claude cukup tinggi, ditambah dengan kemampuan teleportasi yang dimiliki melalui skill keduanya. Kelebihan Claude tidak berhenti di situ; ia juga memiliki stack yang dapat meningkatkan kecepatan tembakannya. Hal ini akan semakin menyulitkan lawan ketika dua item attack speed miliknya sudah lengkap.
Dalam tulisan ini, Gamedaim akan membahas secara detail 4 Item Counter Claude Mobile Legends. Mau tahu? Oke mari kita bahas.
Baca Juga:
- 5 Hero Fighter Mematikan dengan Burst Damage Mobile Legends
- 5 Tips Memilih Komposisi Tim Mobile Legends
- 10 Skin Nana Mobile Legends Terbaru 2024
4 Item Counter Claude Mobile Legends
1. Dominance Ice
Apakah kamu tahu mengapa Dominance Ice merupakan pilihan paling tepat untuk melawan Claude? Item ini dilengkapi dengan pasif unik bernama Arctic Cold. Pasif ini memiliki efek yang bisa mengurangi kecepatan serangan musuh hingga 80% selama 1 detik.
Inilah alasan utama mengapa Dominance Ice menjadi pilihan yang sangat baik untuk menghadapi Claude. Walaupun item ini tidak sepenuhnya mengurangi damage yang dihasilkan oleh Claude, namun cukup efektif untuk menghalangi Claude mendapatkan kill dengan cepat.
2. Twilight Armor
Mungkin ada di antara kalian yang kurang setuju memilih item ini untuk melawan Claude. Namun, item ini akan memberikanmu ketahanan yang lebih tinggi. Walaupun Claude memiliki kecepatan serangan yang bisa menguras HP dengan cepat, pasif unik dari item ini dapat mengurangi damage beruntun yang dihasilkan saat Claude menggunakan skill Blazing Duet.
Pasif unik tersebut dapat menahan damage berlebih hingga 800 poin. Sebagai hero tank, tentu kamu tidak hanya akan berhadapan dengan Claude saja. Namun, dengan item ini, saat Claude mengeluarkan skill-nya, damage yang diterima akan berkurang sebesar 0,4% dari total HP. Ini sangat membantu dan membuatmu lebih sulit untuk dikalahkan.
3. Balade Armor
Sebenarnya, item ini berfungsi untuk mengurangi serangan basic attack dengan memanfaatkan pasif Bladed Armor. Pasif ini dapat mengurangi hingga 30% dari total damage yang diterima. Selain itu, Bladed Armor juga dapat mengurangi 20% Total Physical Defense pada musuh. Efek slow yang dihasilkan juga membantu tim untuk menangkap Claude yang mencoba melarikan diri.
4. Wind of Nature
Seorang marksman sebaiknya tidak perlu mengandalkan item pertahanan saat melawan Claude di Gold Lane. Lebih baik fokus pada item serangan untuk beradu keterampilan dengan Claude di sana. Namun, jika kamu ingin bermain lebih aman, kamu bisa menggunakan item sepatu Warrior Boots dan mengombinasikannya dengan Wind of Nature.
Manfaatkan pasif unik dari item ini saat Claude menggunakan Blazing Duet, kemudian seranglah saat skill ultinya selesai. Pasif unik ini mirip dengan ultimate milik Melissa, tetapi dengan jangkauan shield yang lebih kecil. Agar semakin efektif, kamu juga bisa menggunakan Aegis untuk mendapatkan dua lapisan shield. Gunakan kombinasi ini saat bertarung dengan Claude di Gold Lane.
Nah, itulah pembahasan tentang 4 Item Counter Claude Mobile Legends. Untuk mendapatkan informasi terbaru seputar game, hasil pertandingan, rumor transfer, dan update harian lainnya, pastikan Kamu mengikuti akun resmi Gamedaim di Facebook, Instagram, dan TikTok.