Di Genshin Impact sendiri, terdapat salah satu istilah yang cukup jarang diketahui oleh pemainnya, yakni Internal Cooldown. Nah, Internal Cooldown sendiri adalah salah satu hal yang wajib pemain ketahui jika ingin memaksimalkan karakter yang mereka punya.
Untuk itu, Gamedaim Tips akan membahas mengenai Internal Cooldown dan bagaimana cara memanfaatkannya. Penasaran kan seperti apa pembahasan kali ini? Maka dari itu simak artikel berikut ini sampai habis.
Arti Internal Cooldown di Genshin Impact

Pada dasarnya, Internal Cooldown adalah sebuah mekanisme tersembunyi yang mempengaruhi frekuensi terhadap Elemental Reaction ke suatu musuh. Sederhananya, Elemental Attack hanya dapat memberikan Aura Elemen ke musuh tergantung pada Timer Internal Cooldown itu sendiri.
Walau begitu, Attack yang menggunakan Elemental secara berurutan memiliki beberapa pengecualian terhadap kemampuan tertentu. Sebagai catatan saja, ada dua aturan mengenai kapan pemain bisa menerapkan Aura ke musuh:
- Serangan hanya dapat menerapkan Aura setiap 2,5 detik.
- Attack akan kembali menerapkan Aura setelah tiga kali pukulan.
Aturan Internal Cooldown ini sendiri berbeda-beda untuk setiap karakter di Genshin Impact. Misalnya, jika Hu Tao memberikan efek Aura Pyro ke musuh, maka ia tidak tidak akan bisa memberikan Aura Pyro lagi selama 2,5 detik berikutnya. Jika Hu Tao gagal mengenai musuh sebanyak empat kali setelah 2,5 detik, maka ICD miliknya akan tereset berdasarkan aturan pertama tadi.
Memanfaat Internal Cooldown
Jika pemain sudah mengenai Internal Coldown, maka ini akan membantu mereka meningkatkan efisiensi terhadap sebuah aplikasi elemen. Selain itu, mengetahui Internal Cooldown juga membantu pemain memastikan bahwa tidak ada serangan yang sia-sia ke musuh.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Sebut saja misalnya pasif Constellation milik Diona yang membuat Charged Attack miliknya lebih cepat sehingga tidak akan mempengaruhi ICD Charged Attack selanjutnya. Secara garis besar, Internal Cooldown adalah mekanisme yang cukup rumit dan hampir sama dengan Elemental Gauge.
Bagaimana pendapat kamu mengenai pembahasan mengenai Internal Cooldown di Genshin Impact? Yuk tulis pendapat kalian di kolom yang telah kami sediakan yah. Jangan lupa untuk membagikan informasi ini ke rekan kalian juga.