Hilda merupakan salah satu tank yang sangat meresahkan saat ini. Hilda mampu dengan mudah menganggu hyper lawan farming bahkan saat early game. Kemampuan tersebut sangat merugikan lawan karena hypernya akan ketinggalan gold dan level. Selain itu, Hilda juga berbagai kelebihan dan membuatnya sebagai tank yang sangat keras.
Namun banyak yang melupakan potensi ini sehingga sering kali dilepas dan malah berakibat fatal untuk tim sendiri. Nah agar kalian lebih was-was, kalian harus mengetahui apa saja alasan harus ban Hilda ML.
BACA JUGA:
- Inilah Alasan Kalian Harus Ban Wan Wan ML
- Apa Saja Keuntungan Lithowanderer ML? Monster Paling Sering direbutkan
- Kapan Fredrinn ML Rilis di Original Server?
Contents
Alasan Kalian Harus Ban Hilda ML
1. Durabiliti Tinggi
Hilda memiliki pasif yang memberikan regen hp dan shield yang tinggi saat memasuki rumput. Berkat pasif inilah yang membuat Hilda dengan mudah rusuh lawan nge-buff. Selain itu, cooldown pasif ini juga terbilang sangat cepat sehingga Hilda tidak terlalu butuh balik ke base hanya untuk regen.
2. Susah Dibunuh
Seperti tank pada umumnya, Hilda juga memiliki defense yang tinggi ditambah lagi regen hp yang tinggi serta shield. Selain itu, Hilda juga memiliki skill yang memberikan move speed yang sangat tingi. Apalagi jika menggunakan sprint, makin susah untuk ditangkap.
3. Damage Yang Besar
Selain susah untuk dibunuh, Hilda juga memiliki damage yang besar dan biasanya menjadi ancaman bagi mm atau mage. Karena memiliki pergerakan yang cepat, Hilda bisa dengan mudah me-lock MM atau mage di posisi mana pun ia berada.
4. Gameplay Mudah
Hilda memiliki gameplay mudah sehingga bisa digunakan oleh siapapun bahkan untuk pemula. Kalian hanya perlu menguasai timing atau skill pendukung lainnya dan itu cukup sulit.
Nah itulah beberapa alasan yang mewajibkan kalian ban Hilda ML. Menurut kalian apa ada alasan lain untuk ban Hilda? Jika ada tulis dikolom komentar ya! Jangan lupa terus kunjungi Gamedaim agar mendapatkan info menarik lainnya.